Sentimen
Positif (66%)
22 Agu 2023 : 18.03
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Jember, Pasuruan

Kasus: covid-19

Partai Terkait

Bos-Bos kan Tidak Mungkin Bal-balan

22 Agu 2023 : 18.03 Views 10

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Politik

Bos-Bos kan Tidak Mungkin Bal-balan

Jember (beritajatim.com) – Wakil Bupati Muhammad Balya Firjaun Barlaman menilai perbaikan club house Padang Golf Glantangan, Kabupaten Jember, Jawa Timur, bisa mendongkrak perekonomian, seperti di Pasuruan.

Pemerintah Kabupaten Jember mengalokasikan Rp 5 miliar untuk renovasi club house di Glantangan dalam Anggaran Pendapatan Belanja Daerah 2022. Alokasi anggaran ini dikritik oleh Partai Kebangkitan Bangsa, karena tidak sesuai dengan situasi pandemi Covid saat ini.

Firjaun mencontohkan perekonomian Pasuruan yang tumbuh, salah satunya karena ada dua lapangan golf di sana, yakni Taman Dayu Golf Club and Resort dan Finna Golf and Country Club Resort. Pengusaha datang dan bermain di sana.

“Pengusaha berkelas butuh olahraga seperti itu. Tidak mungkin bos-bos main bal-balan. Dia butuh keringat, sekadar main golf, di situ kemudian terjadi banyak pembicaraan (soal bisnis dan investasi),” katanya.

Firjaun menyadari bahwa rencana tersebut tidak populer. “Tidak semua orang bisa memahami dan memikirkan hal ini. Tapi jika kita bisa melihat dari sudut yang lain, saya kira diperlukan. Bandara sudah akan kita normalkan kembali. Kemudian kita berharap investor masuk ke Jember. Maka perhotelan pun harus kita siapkan. Infrastruktur jalan juga harus kita siapkan,” katanya.

“Salah satu sarana yang dibutuhkan (lapangan golf) kan sudah ada ini. Kecuali kalau kita mengadakan. Kalau (lapangan golf Glantangan) dibiarkan terbengkalai, akan semakin parah. Eman-eman. Ini potensi sebetulnya,” kata Firjaun.

“Ketika jalan-jalan bagus, sarana untuk frekreasi dan olahraga bagus, potensi (ekonomi) naik. Kalau stadion ditata rapi, tidak tertutup kemungkinan kita mengundang (klub) liga ke Stadion JSG. Ketika ada orang berkumpuk, ekonomi bergerak. Golf pun salah satunya,” kata Firjaun. [wir/ted]


Baca berita lainnya di Google News atau langsung di halaman Indeks


Post navigation

Sentimen: positif (66%)