Sentimen
Negatif (57%)
21 Agu 2023 : 16.25
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Semarang, Surabaya, Jabodetabek

Kasus: kebakaran

Soal Polusi Udara Jakarta, Pakar Singgung Karhutla di Kalimantan dan Sumatera

Rmol.id Rmol.id Jenis Media: Nasional

21 Agu 2023 : 16.25
Soal Polusi Udara Jakarta, Pakar Singgung Karhutla di Kalimantan dan Sumatera

Padahal, menurut Pakar Kebijakan Publik, Bambang Haryo Soekartono, hampir di setiap bulan Agustus saat musim kemarau panjang, wilayah Indonesia jarang turun hujan.

Sehingga selalu muncul polusi udara yang sangat tinggi dan melebihi ambang batas di wilayah pesisir utara pulau Jawa, Jabodetabek, Semarang dan bahkan Surabaya.


Di tambah, pada musim kemarau panjang, banyak terjadi kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) di Kalimantan dan Sumatera. Lalu akibat tiupan angin, asap kebakaran hutan ini terbawa hingga Pulau Jawa.

"Ini adalah tugas dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) yang seharusnya dapat melakukan pencegahan kebakaran hutan," katanya lewat keterangan tertulisnya, Minggu (20/8).

Bila semua perawatan hutan untuk pencegahan kebakaran dilakukan oleh KLHK, maka diyakini akan berimbas kepada penurunan polusi udara yang ada di Jabotabek.

"Karena musim kemarau panjang masih terus berlanjut, maka sudah saatnya Kementerian LHK segera bergerak untuk melakukan perawatan sekaligus pemadaman hutan-hutan yang saat ini sedang terbakar dan sambil menunggu adanya musim hujan kembali," jelasnya.

Temukan berita-berita hangat terpercaya dari Kantor Berita Politik RMOL di Google News.
Untuk mengikuti silakan klik tanda bintang.

Sentimen: negatif (57.1%)