Sentimen
Informasi Tambahan
Event: SEA Games
Tokoh Terkait
Marselino Akan Gabung Timnas Indonesia hingga Aksi Pak Bas Singkap Baju Erick Thohir
iNews.id Jenis Media: Nasional
JAKARTA, iNews.id – Pada ajang Piala AFF U-23 2023, Marselino Ferdinan akan bergabung dengan skuad Timnas Indonesia. Dia akan mengisi slot yang ditinggalkan oleh Komang Teguh dan Titan Agung. Keduanya diketahui masih harus menjalani sanksi AFC. Selain informasi tersebut, berita populer lainnya adalah viralnya aksi Menteri PUPR Basuki Hadimuljono menyingkap baju Menteri BUMN Erick Thohir saat upacara peringatan HUT ke-78 RI.
Berikut rangkuman 5 berita populer iNews.id, Jumat (18/8/2023):
1. Marselino Akan Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2023 Gantikan Komang dan Titan yang Disanksi AFC
Marselino Ferdinan akan gabung dengan skuad Timnas Indonesia U-23 pada Piala AFF U-23 2023. Ia diplot mengisi dua kuota yang ditinggalkan oleh Komang Teguh serta Titan Agung. Keduanya dipastikan absen pada ajang ini. AFC telah mengirimkan surat kepada PSSI terkait larangan itu. Diketahui, Komang dan Titan masih harus menjalani sanksi AFC. Hal ini karena terlibat keributan dengan pemain serta ofisial Thailand di final SEA Games 2023. Selain itu, mereka juga dilarang bermain enam laga serta denda 1.000 dollar AS. Timnas Indonesia U-23 pun berupaya memanggil Marselino Ferdinan untuk masuk skuad. Manajer Timnas Indonesia Kombes Pol Sumardji mengatakan apabila Marselino bergabung maka skuad Timnas Indonesia U-23 berjumlah 22 pemain.
2. Viral Aksi Basuki Hadimuljono Menyingkap Baju Erick Thohir
Pada perayaan kemerdekaan HUT ke-78 RI berlangsung meriah. Pejabat menteri dan jajarannya hingga artis Tanah Air turut memeriahkan perayaan tersebut. Pada momen tersebut, ada kehadian unik, lucu yang viral di media sosial. Salah satu momennya ketika Menteri PUPR Basuki Hadimuljono yang penasaran dengan busana yang digunakan oleh Menteri BUMN Erick Thohir. Aksi Pak Bas (sapaan akrab Basuki) ini berlangsung di tengah berlangsungnya upacara. Dengan santai ia mengintip busana Pak Erick. Pas Basuki seolah penasaran dengan rancangan busana Pak Erick. Alhasil aksi luci itu beredar di media sosial.
Editor : Ahmad Islamy Jamil
Follow Berita iNews di Google News
Bagikan Artikel:
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews.id tidak terlibat dalam materi konten ini.
Sentimen: positif (94%)