Sidang Tahunan MPR 2023: Jokowi Pakai Baju Adat Tanimbar Maluku, Ma'ruf Amin Pakai Baju Khas Betawi

16 Agu 2023 : 22.05 Views 2

Pikiran-Rakyat.com Pikiran-Rakyat.com Jenis Media: Nasional

Sidang Tahunan MPR 2023: Jokowi Pakai Baju Adat Tanimbar Maluku, Ma'ruf Amin Pakai Baju Khas Betawi

PIKIRAN RAKYAT - Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin menghadiri Sidang tahunan MPR bersama DPR dan DPD RI di Kompleks Parlemen Jakarta, Rabu 16 Agustus 2023 pagi.

Presiden Jokowi tiba di kompleks Parlemen sekitar pukul 8.33 WIB. Sedangkan Ma’ruf Amin didampingi istrinya, Wury Ma'ruf Amin tiba pukul 8.30 WIB.

Terlihat Jokowi yang didampingi Iriana Jokowi datang mengenakan pakaian adat dari Tanimbar Maluku. Kemudian Ma'ruf Amin mengenakan pakaian adat Demang khas Betawi, Jakarta.

Jokowi dan Maruf Amin disambut di oleh Ketua MPR RI Bambang Soesatyo, Ketua DPR RI Puan Maharani, dan Ketua DPD RI AA Lanyalla Mahmud Mattalitti, dan langsung menuju ruang tunggu utama.

Baca Juga: Driver Ojol di Bali Diringkus Polisi Gegara Nemu HP di Jalan tapi Tak Dikembalikan

Hari ini, Jokowi akan menyampaikan Pidato Kenegaraan dalam rangka Peringatan Hari Ulang Tahun Ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Sebanyak 1549 undangan hadir dalam acara sidang tahunan ini yang terdiri dari pejabat setingkat menteri, para pemimpin parpol, raja raja nusantara, dan duta besar negara sahabat.

Kemudian, menteri-menteri yang hadir ada Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan RI Siti Nurbaya Bakar, Menteri Dalam Negeri RI Tito Karnavian, Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan RI Mahfud MD, Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto, dan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto.

Baca Juga: Janji Luhut Pandjaitan Turunkan Harga Daging Sapi di Bawah Rp100.000 per Kilogram: Kita Lihat Maret 2024

Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI siap menggelar Sidang Tahunan 2023 dalam rangka memperingati HUT Ke-78 Republik Indonesia di Ruang Rapat Paripurna Gedung Nusantara, Jakarta.

Agenda utama Sidang Tahunan MPR dimulai dengan pidato pengantar Ketua MPR dalam rangka sidang tahunan MPR. Kemudian, Pidato Presiden dalam rangka penyampaian laporan kinerja lembaga-lembaga negara dan Pidato Kenegaraan dalam rangka HUT Ke-78 Republik Indonesia.***

Sentimen: negatif (57.1%)