Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: PT Pertamina
Institusi: UGM, Universitas Pakuan
Kab/Kota: Bogor, Yogyakarta, Solo
Tokoh Terkait
Keren, Tim ITNY Raih Juara 2 Lomba Poster Kebumian dan Geologi
Solopos.com Jenis Media: News
SOLOPOS.COM - Tim mahasiswa Institut Teknologi Nasional Yogyakarta (ITNY) berhasil mengukir prestasi membanggakan dalam ajang Magma (Millenial Era With Geological Mindset And Action) Poster Competition belum lama ini. (Istimewa)
Solopos.com, SOLO — Tim mahasiswa Institut Teknologi Nasional Yogyakarta (ITNY) berhasil mengukir prestasi membanggakan dalam ajang lomba poster Magma (Millenial Era With Geological Mindset And Action) Poster Competition.
Kegiatan yang digelar di Teknik Geologi UPN Veteran Yogyakarta angkatan 22 tersebut bertujuan mempererat persaudaraan dan pertemanan mahasiswa geologi di Pulau Jawa serta juga untuk ajang berkompetisi dan belajar bersama mengenai ilmu kebumian atau geologi.
PromosiCara Dapat Beasiswa Biar Kuliah Gratis, Gak Jadi Beban Keluarga
Pembuatan poster digelar di Kampus 1 UPN Veteran Yogyakarta pada 4 Agutsus 2023 secara online. Kompetisi tersebut diikuti 6 perguruan tinggi negeri dan swasta, yaitu IST Akprind, ITNY, UPN Veteran Yogyakar, UGM, Universitas Pertamina, dan Universitas Pakuan Bogor.
Peserta lomba berjumlah 10 tim dengan masing masing tim berjumlah 3 orang sehingga total peserta 30 orang. Pengumuman juara serta penyerahan hadiah dilakukan pada 10 Agustus 2023 secara offline.
Tim dari IST Akprind berhasil menjadi Juara 1, Tim ITNY Juara 2, dan Tim dari UPN Veteran Yogyakarta meraih Juara 3.
Tim ITNY mengungkapkan motivasi dalam mengikuti kompetisi tersebut adalah untuk mengembangkan diri di bidang pengolahan data dalam bentuk poster, meningkatkan ilmu terutama tentang pegunungan selatan, dan juga mewakili kampus ITNY dan HMTG BUMI.
“Kami berharap dari pencapaian kami ini, semakin banyak mahasiswa mahasiswi yang mau mengembangkan ilmu dan bakat serta terus termotivasi untuk meraih prestasi prestasi yang bertujuan untuk meningkatkan skill dan menjunjung nama almamater tercinta kita ITNY,” ujar Tim dari ITNY dalam keterangan tertulis.
ITNY mengutus dua tim yaitu tim BUMI 1 dan tim BUMI 2, dan yang mendapatkan juara 2 adalah Tim BUMI 1. Tim BUMI 1 beranggotakan Kannaya Thabita Monica Tupang, Refly Anjeliko, dan Gading Cakra Wangsa). Tim BUMI 2 beranggotakan Nodyka Elkawi Hawinu, M. Fauzi Turahman, dan Nabil Fahad.
Sentimen: positif (100%)