Sentimen
Informasi Tambahan
Hewan: Anjing
Kab/Kota: California
Kasus: kebakaran
Tokoh Terkait
Paling Mematikan, 89 Orang Tewas Dalam Kebakaran Hutan Hawaii
Akurat.co Jenis Media: News
AKURAT.CO Korban tewas akibat kebakaran hutan di Maui, Hawaii, menyentuh angka 89 jiwa. Menjadikannya musibah kebakaran paling mematikan di Amerika Serikat selama lebih dari satu abad terakhir.
Skala kerusakan menjadi fokus perhatian pada Sabtu (12/8/2023), di saat tim pencari dengan anjing pelacak menelusuri reruntuhan sejumlah bangunan di Lahaina, empat hari setelah kobaran api yang bergerak cepat meratakan kota resor bersejarah itu.
Laman rnz.co.nz mengutip data Badan Manajemen Darurat Federal (FEMA), Minggu (13/8/2023), melaporkan bahwa biaya untuk membangun kembali Kota Wisata Lahaina diperkirakan mencapai USD5,5 miliar. Dengan lebih dari 2200 bangunan rusak atau hancur dan lebih dari 850 hektare lahan yang terbakar.
baca juga:Gubernur Josh Green memperingatkan, dalam konferensi pers pada Sabtu sore kemarin, bahwa jumlah korban tewas akan terus bertambah seiring berlanjutnya operasi pencarian.
Otoritas setempat berjanji untuk memeriksa sistem pemberitahuan darurat di Hawaii setelah beberapa warga mempertanyakan apakah ada yang bisa lebih dilakukan untuk memperingatkan masyarakat sebelum terjadinya kebakaran.
Beberapa warga Hawaii terpaksa mengarungi Samudra Pasifik untuk melarikan diri. Sirene yang ditempatkan di sekitar pulau, dimaksudkan untuk memperingatkan bencana alam, tidak pernah berbunyi saat kejadian.
Pemadaman listrik serta jaringan seluler juga menghambat bentuk peringatan lainnya. Jaksa Agung Hawaii, Anne Lopez, meluncurkan peninjauan pengambilan keputusan, baik sebelum dan selama kebakaran. Green sendiri telah mengizinkan peninjauan tanggap darurat.
Para pejabat lokal menggambarkan gabungan dari berbagai faktor yang memperburuk keadaan, termasuk kegagalan jaringan komunikasi, embusan angin kencang dari badai lepas pantai dan kebakaran hutan terpisah yang berjarak puluhan kilometer.
Kondisi ini membuat otoritas Hawaii hampir tidak mungkin untuk berkoordinasi secara realtime dengan FEMA yang biasanya mengeluarkan peringatan dan perintah evakuasi.
Tingginya angka korban tewas membuat kebakaran hutan yang meletus sejak Selasa (7/8/2023) menjadi bencana alam terburuk di Hawaii, melampaui tsunami yang menewaskan 61 orang pada tahun 1960, setahun setelah Hawaii menjadi negara bagian AS.
Korban tewas terbaru melebihi 85 orang yang tewas dalam kebakaran tahun 2018 di Kota Paradise, California, dan merupakan korban tertinggi dari kebakaran hutan sejak 1918, ketika kebakaran Cloquet di Minnesota dan Wisconsin merenggut 453 jiwa.
"Fokus kami sekarang adalah menyatukan kembali orang-orang, di mana kami bisa memberi mereka tempat berlindung dan perawatan kesehatan dan kemudian beralih ke upaya rekonstruksi," kata Green.
Sentimen: negatif (100%)