Sentimen
Tokoh Terkait
Anies Tak Kunjung Tetapkan Cawapres, AHY Gelisah
Akurat.co Jenis Media: News
AKURAT.CO Ketum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) tak bisa lagi menutupi kegelisahannya. AHY menganggap, sikap Anies Baswedan yang tak kunjung menetapkan cawapres, membuat situasi menjadi serba tidak pasti.
Dirinya mengingatkan, ketidakpastian bisa berujung pada tidak optimalnya dukungan. Putra sulung Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), berharap Koalisi Perubahan untuk Persatuan gabungan Nasdem, Demokrat dan PKS bersama Anies, segera mengumumkan cawapres.
“Sering kali kita mengatakan bahwa ketidakpastian dan ketidakjelasan itu yang sering membuat orang tidak optimal,” kata AHY, di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta, Jumat (11/8/2023).
baca juga:Menurutnya, isu cawapres selalu dibahas oleh internal koalisi. Bahkan Demokrat termasuk yang getol mendorong agar Anies segera menetapkan cawapres.
Dirinya menilai penetapan cawapres penting disegerakan, mengingat dalam hitungan bulan sudah memasuki tahapan mendaftarkan pasangan capres-cawapres ke KPU. AHY ingin sisa waktu dimanfaatkan untuk mengoptimalkan dukungan.
“Demokrat juga termasuk yang terdepan untuk mengatakan waktu itu sangat berharga," bebernya.
Sentimen: negatif (72.7%)