Sentimen
Negatif (76%)
11 Agu 2023 : 23.35
Partai Terkait

PKS Desak Anies Baswedan Umumkan Cawapres Bulan Agustus: Ini Momen yang Tepat

11 Agu 2023 : 23.35 Views 1

TVOneNews.com TVOneNews.com Jenis Media: News

PKS Desak Anies Baswedan Umumkan Cawapres Bulan Agustus: Ini Momen yang Tepat

Jakarta, tvOnenews.com - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mendesak capres dari Koalisi Perubahan untuk Persatuan (KPP) Anies Baswedan segera mengumumkan cawapresnya untuk Pilpres 2024.

Ketua DPP PKS Al Muzammil Yusuf berharap Anies mengumumkan cawapres pada Agustus 2023 ini. Meskipun PKS sudah menyerahkan semua keputusan soal cawapres kepada Anies.

“Jadi menurut kami momentum untuk pengumuman capres memang perlu segera. Bagus jika bulan Agustus ini. Sejalan dengan momentum 17 Agustus hari kemerdekaan RI dan 18 Agustus hari konstitusi,” kata Muzammil, Jumat (11/8/2023).

Dia mengatakan alasan pihaknya mendorong Anies segera mengumumkan cawapres yakni agar KPP dan publik bisa mendapat kepastian. Menurutnya, momentum konsolidasi partai koalisi waktunya semakin terbatas.

“Waktu menuju pemilu yang cuma tinggal 6 bulan lagi. Momentum untuk konsolidasi berbagai kelompok masyarakat pendukung Anies juga semakin terbatas waktu,” jelas Muzammil.

Dia menilai hasil survei akan cenderung negatif jika pasangan capres dan cawapres belum tetap.

“Karena publik juga ragu apakah akan jadi  maju atau tidak calon tersebut,” katanya.

Muzammil menuturkan lambannya pengumuman cawapres itu juga bisa membuka peluang bagi pihak yang tidak setuju terhadap Anies untuk melakukan manuver politiknya.

“Momentum saat ini juga sudah todak perlu ada yang ditunggu, karena posisi partai-partai, sikap tokoh-tokoh nasional, dan sikap para capres-cawapres juga sudah terbaca dan terinformasikan konstelasinya melalui berbagai sumber info yang sahih yang kita miliki,” tandas Muzammil. (saa)

Sentimen: negatif (76.2%)