Sentimen
Positif (100%)
7 Agu 2023 : 15.15
Tokoh Terkait

Amar Bank Catat Laba Bersih Rp 85,04 Miliar

7 Agu 2023 : 22.15 Views 1

Kabartangsel.com Kabartangsel.com Jenis Media: Nasional

Amar Bank Catat Laba Bersih Rp 85,04 Miliar

Bank digital yang melayani segmen ritel dan UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah), Amar Bank, mencatat kinerja keuangan yang positif. Per 30 Juni 2023, Amar Bank melaporkan laba bersih sebesar Rp 85,04 miliar dan berhasil mengubah kerugian pada tahun 2022 menjadi hasil yang menguntungkan.

 

Komitmen tersebut diharapkan dapat memperkuat kinerja positif Amar Bank, mempertahankan profitabilitas yang berkelanjutan, serta meningkatkan dampak sosial yang positif bagi masyarakat.

Diungkapkan Vishal Tulsian, Presiden Direktur Amar Bank, “Pada kuartal kedua, Amar Bank mencatat peningkatan Total Aset sebesar 22,55% secara Year-on-Year, didukung oleh pencapaian total Kredit sebesar Rp 2,05 triliun. Pencapaian tersebut merupakan hasil kontribusi Tunaiku sebagai platform pinjaman digital Amar Bank yang menyalurkan pinjaman kepada individu maupun UMKM, serta pertumbuhan dalam penyaluran kredit komersial dan korporasi.”

Lebih jauh ia menegaskan, Amar Bank berkomitmen dalam mendukung pertumbuhan kredit dengan mengembangkan kolaborasi antara Amar Bank dan platform digital, yang bertujuan untuk memperluas akses dan mendorong penyaluran kredit bagi mereka yang masih memiliki akses terbatas ke layanan keuangan.

Sementara itu, dikatakan Senior Vice President Finance Amar Bank David Wirawan, Amar Bank konsisten menjaga efektivitas penyaluran kredit dan pengelolaan aset produktif secara prudent, tercermin dari rasio Non-Performing Loan (NPL) sebesar 1,84%.

“Selain itu, rasio BOPO juga mengalami tren penurunan, mencapai 85,82% dibandingkan dengan angka sebelumnya yaitu 121,20% pada Juni 2022. Kinerja positif pada kuartal kedua ini membuktikan komitmen Amar Bank yang terus mempertahankan profitabilitas dan semangat dalam meningkatkan pertumbuhan bisnis sepanjang tahun 2023,” lanjutnya.

Dia menegaskan, ke depan, Amar Bank akan terus berkomitmen untuk mempertahankan kinerja positifnya dengan menyediakan layanan keuangan digital yang inovatif guna meningkatkan kehidupan masyarakat menjadi lebih baik, terutama individu dan UMKM yang masih memiliki keterbatasan akses terhadap layanan keuangan.

Sentimen: positif (100%)