Sentimen
Positif (97%)
4 Agu 2023 : 13.15
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Semarang, Cianjur

Kasus: Tipikor, korupsi

Partai Terkait

KPK Pastikan Dalami Dugaan Menhub Titipkan Kontraktor Garap Proyek Rel Kereta Api

4 Agu 2023 : 13.15 Views 1

Merahputih.com Merahputih.com Jenis Media: News

KPK Pastikan Dalami Dugaan Menhub Titipkan Kontraktor Garap Proyek Rel Kereta Api

MerahPutih.com - Pejabat Kementerian Perhubungan (Kemenhub) Harno Trimadi memberikan kesaksian di persidangan kasus dugaan suap pejabat Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan di Pengadilan Tipikor Semarang, Kamis (3/7) kemarin.

Harno hadirkan sebagai saksi untuk terdakwa Direktur PT Istana Putra Agung Dion Renato Sugiarto. Dalam kesaksiannya, dia menyebut Menhub Budi Karya Sumadi banyak menitipkan kontraktor untuk mengerjakan proyek pembangunan dan peningkatan jalur kereta api di sejumlah daerah.

Baca Juga

KPK Telisik Aliran Uang Korupsi Kemenhub Lewat Legislator Gerindra Andi Aras

Atas keterangan saksi tersebut, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memastikan bakal mendalami dugaan perbuatan Budi Karya Sumadi melalui proses penyidikan kasus tersebut.

"Tentu kami pastikan akan dalami lebih lanjut fakta sidang tersebut oleh tim Jaksa KPK, maupun pada proses penyidikan yang saat ini masih terus kami selesaikan," kata Kabag Pemberitaan KPK Ali Fikri dikonfirmasi, Jumat (4/8).

Ali mengungkapkan pihaknya saat ini masih menganalisa hasil pemeriksaan Budi Karya beberapa waktu lalu. Menurutnya, KPK tidak segan mengembangkan kasus ini apabila ditemukan bukti keterlibatan Budi Karya.

Baca Juga

Kata Menhub Budi Karya Seusai Diperiksa KPK

"Sejauh ini yang bersangkutan (Menhub Budi Karya Sumadi) sudah diperiksa sebagai saksi oleh tim penyidik KPK beberapa waktu lalu. Kami selanjutnya masih analisis hasil pemeriksaan dimaksud," ujar Ali.

Adapun dalam persidangan, Harno menyebut arahan untuk menitipkan sejumlah kontraktor merupakan perintah langsung Budi Karya.

Menurutnya, beberapa kontraktor titipan itu di antaranya untuk pelaksana proyek peningkatan jalur KA Lampegan-Cianjur yang terbagi dalam empat paket.

"Disampaikan sudah ada yang dipastikan ikut di dua paket, yakni anggota DPR dan Pak Wahyu," ucap Harno saat memberikan kesaksian.u

Sebelumnya, Budi Karya rampung diperiksa KPK sebagai saksi, pada Rabu (26/7). Dia didalami terkait mekanisme dan pengawasan proyek pembangunan dan pemeliharaan jalur rel kereta di Dirjen Perkeretaapian. (Pon)

Baca Juga

KPK Cecar Menhub Budi Karya Soal Pengawasan Proyek Rel Kereta Api

Sentimen: positif (97%)