Sentimen
Positif (79%)
2 Agu 2023 : 08.58
Informasi Tambahan

Event: Hari Sumpah Pemuda

Kab/Kota: Bogor

Tokoh Terkait

30 Tim Berebut Piala DPK KNPI Bogor Selatan di Mini Soccer KNPI U-17

2 Agu 2023 : 08.58 Views 3

Ayobogor.com Ayobogor.com Jenis Media: Regional

30 Tim Berebut Piala DPK KNPI Bogor Selatan di Mini Soccer KNPI U-17

AYOBOGOR.COM -- Dewan Pimpinan Kecamatan Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPK KNPI) Bogor Selatan menggelar turnamen sepakbola KNPI Mini Soccer U-17.

Kompetisi usia muda itu digelar di GOR Bogor Selatan, Kelurahan Kertamaya, Kecamatan Bogor Selatan.

Turnamen sepakbola yang diikuti 30 tim dari kota dan kabupaten Bogor ini digelar dari 1 hingga 6 Agustus 2023.

Baca Juga: Menurut Kalian Apa Itu Volume? Kunci Jawaban IPAS Kelas 4 SD Halaman 39

Dalam pembukaan turmanen sepakbola ini dihadiri oleh Ketua DPD KNPI Kota Bogor Sapta Bela Alfaraby, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Bogor, Herry Karnadi, Wakil Ketua DPRD Kota Bogor Dadang Iskandar Danubrata dan tamu undangan lainnya.

Herry Karnadi mengatakan, turnamen sepakbola Mini Soccer KNPI U-17 ini diharapkan dapat membentuk karakter para pemain muda di Kota Bogor.

"Kegiatan ini harus bisa menjadi sarana untuk membentuk karakter," ucap Herry.

Baca Juga: Tanggal Cair KLJ, KAJ dan KPDJ Agustus 2023 Coba Cek Tanggal Ini!

Menurut Herry, Kecamatan Bogor Selatan paling aktif menggelar turnamen olahraga di Kota Bogor terutama sepakbola.

Ia berpesan kepada para pemain harus dapat menjaga sportifitas saat betanding di tunamen ini.

"Saya titip jangan ada yang ribut dalam petandingan, kalau ada yang ribut berarti ada yang salah dalam karakter, attitude, niat dan perilaku pemain," tegasnya.

Baca Juga: MAKNYUS! Bakmi Jawa Rasa Otentik Serasa Pulang Kampung, Tak Jauh dari Sungai Cisadane

Sementara, Ketua DPD KNPI Kota Bogor Sapta Bela Alfaraby mengapresiasi turnamen sepakbola Mini Soccer KNPI U-17 yang digelar oleh DPK KNPI Bogor Selatan ini. Menurutnya DPK KNPI Bogor Selatan sangat konsen kepada kegiatan olahraga.

"Bogor selatan ini wilayahnya sangat luas, sehingga banyak bibit atlet yang bisa kita kembangkan di KNPI," kata Sapta.

"Pesan saya junjung tinggi sportifitas, tetap bermain sportif dan saya harap turnamen Mini Soccer KNPI U-17 ini bisa menghasilkan atlet-atlet potensial untuk Kota Bogor," tambahnya.

Baca Juga: Hanya 10 Menit dari BTM Mall Bogor, Ada Restoran Nasi Liwet Terenak Lokasi Instagramable Yuk Ngeliwet!

Ketua DPK KNPI Bogor Selatan Abdullah Haris menjelaskan turnamen sepakbola Mini Soccer KNPI U-17 ini merupakan progam dari DPK KNPI Bogor Selatan dalam mengembangkan potensi pesepakbola muda di Kota Bogor.

"Semoga pemain yang lahir dari turnamen ini dapat terakomodir oleh Dispora, KONI dan PSB," harapnya.

Dikatakan Bador sapaan akrabnya, kegiatan sepakbola yang memperebutkan Piala DPD KNPI Bogor Selatan ini digelar untuk menyambut Hari Sumpah Pemuda yang jatuh pada 28 Oktober nanti.

Baca Juga: Kafe WFC Terbaik di Bogor, si Paling Senja Wajib Nikmati Pemandangan Sore di Atas Danau

"Di turnamen sepakbola dengan sistem gugur ini, panitia sudah menyiapkan hadiah untuk juara 1 hingga juara 3, top scorrer, pemain terbaik dan suporter terbaik atau terheboh," ungkapnya.

Ke depan, lanjut Bador, DPD KNPI Bogor Selatan akan menggelar turnamen sepakbola piala santri, dimana pesertanya dari Pondok Pesantren (ponpes) atau dari majelis taklim.

"Selanjutnya kita akan gelar liga santti yang di ikuti beberapa ponpes yang ada di wilayah Bogor Selatan," pungkasnya.

Sentimen: positif (79.9%)