Sentimen
Luhut Tak Setuju soal Perubahan, Sindir Anies?
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
Luhut menyarankan pemerintah nantinya melanjutkan program yang sudah ada.
JAKARTA, JITUNEWS.COM – Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan menyatakan ketidaksetujuannya dengan “perubahan” yang belakangan ini cukup bergaung.
Hal itu merujuk pada narasi perubahan yang digemborkan Koalisi Perubahan untuk Persatuan yang terdiri dari Partai NasDem, Partai Demokrat, dan PKS. Koalisi tersebut mempercayakan perubahan pada Anies Baswedan lewat pengusungan di Pilpres 2024.
"Saya tidak setuju atau tidak setuju ketika orang mengatakan membuat perubahan, Anda tahu? Apa yang terjadi perubahan," kata Luhut Pandjaitan yang hadir secara daring dalam CNBC Nickel Conference di Kempinski Hotel, Jakarta Pusat, Selasa (25/7).
PSI Gugat Batas Usia Capres di MK, Denny Indrayana: Bukan Semata Isu Hukum Tapi Buka Peluang Gibran di Pilpres 2024
Luhut menyebut ada enam program yang harus dilanjutkan oleh pemerintahan pasca kepemimpinan Presiden Joko Widodo.
“Siapa yang akan menjadi pemerintahan berikutnya? Mereka harus melakukan program ini," ujar Luhut.
Lantas apa saja program yang mesi diteruskan itu? Berikut di antaranya:
1. Melanjutkan industrialisasi melalui hilirisasi untuk pertumbuhan dan ketahanan ekonomi.
2. Melakukan digitalisasi di semua lini agar semua hal efektif dan efisien.
3. Menyediakan pendidikan berkualitas tinggi yang terjangkau untuk menghasilkan sumber daya manusia terampil.
4. Pengembangan infrastruktur untuk menyambung konektivitas orang, barang, dan juga laju informasi.
5. Melakukan dekarbonisasi untuk mempercepat net zero emission, sambil menangkap peluang di bisnis ekonomi hijau.
6. Menyeimbangkan semuanya dengan 'adil' menyelesaikan masalah ketidaksetaraan sosial di Indonesia.
Menurut Luhut, perubahan itu memerlukan waktu lama. Oleh karena itu, ketimbang melakukan perubahan, sebaiknya pemerintahan mendatang hanya menyempurnakan yang sudah ada.
Puji Susi Pudjiastuti, NasDem: Mungkin Bisa Saja Dipertimbangkan Jadi Pasanganya Mas AniesSentimen: positif (57.1%)