Sentimen
Negatif (72%)
26 Jul 2023 : 11.54
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Gunung, Lumajang

Kasus: zona merah

Empat Pesan Khusus Presiden Jokowi yang Melegakan Bupati Lumajang

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Politik

26 Jul 2023 : 11.54
Empat Pesan Khusus Presiden Jokowi yang Melegakan Bupati Lumajang

Lumajang (beritajatim.com) – Kehadiran Presiden Joko Widodo ke lokasi bencana erupsi Gunung Semeru di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, Selasa (7/12/2021), membawa empat pesan khusus yang melegakan Bupati Thoriqul Haq.

“Pertama, jembatan Perak akan dibangun kembali dengan tenggang waktu sembilan bulan atau lebih. Tapi Pak Presiden menyampaikan ke Pak Menteri Pekerjaan Umum supaya tahun depan, maksimal akhir tahun, sudah selesai,” kata Thoriq, sapaan akrab Thoriqul.

“Kedua, untuk mobilitas warga Candipuro dan Pronojiwo, akan dibangun jembatan gantung yang bersifat sementara untuk roda dua dan tiga, dan ambulans agar bisa lewat,” kata Thoriq.

“Ketiga, untuk akses kendaraan roda empat, akan dibangun jalan Tempursari-Pasirian. Sekarang ada jalan dari Pasirian ke Tempursari yang sekian waktu dijadikan jalan masyarakat ke kebun. Itu akan diperkeras dan diperlebar menjadi jalan umum. Lahannya Perhutani, nanti akan dikoordinasikan lintas kementerian oleh Pak Menko Kesra,” kata Thoriq.

“Begitu akses Pasirian – Tempursari sudah terbuka, Tempursari ke Pronojiwo sudah ada jalan kabupaten dan sudah bisa dilewati. Jadi nanti jarak tempuh lebih lama satu jam ke Pronojiwo dibandingka jalan normal,” kata Thoriq.

Pesan keempat, terkait relokasi. “Pak Presiden sudah memutuskan untuk adanya relokasi bagi masyarakat yang hari ini pemukimannya tidak memungkinkan dan masuk zona merah kalau ada erupsi Semeru. Lahan yang diusulkan adalah lahan Perhutani. Kami beri alternatif dengan luasan yang menyesuaikan kampung yang sudah tak bisa ditempati pemukiman,” kata Thoriq.

Thoriq mengatakan, proses pembangunan pemukiman akan berjalan cepat. “Begitu lahan oke, akan langsung dibuatkan pemukiman,” katanya. [wir/kun]



Post navigation

Sentimen: negatif (72.7%)