Sentimen
Negatif (100%)
25 Jul 2023 : 06.38
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Toyota, Honda

Kab/Kota: Matraman

Tokoh Terkait

6 Fakta Mobil Patroli Tol Celaka Gara-gara Dibawa Kabur Jesica

Detik.com Detik.com Jenis Media: Metropolitan

25 Jul 2023 : 06.38
6 Fakta Mobil Patroli Tol Celaka Gara-gara Dibawa Kabur Jesica
Jakarta -

Kabar mengenai mobil patroli pengelola tol di gerbang tol (GT) Jatiwaringin 2 yang dibawa kabur seorang perempuan bernama Jesica Koroh (33) bikin geger. Jesica mengendarai mobil secara ugal-ugalan hingga menabrak 2 mobil lain.

Kejadian itu terjadi pada Minggu (23/7). Berikut sejumlah fakta terkait peristiwa tersebut:

1. Bawa Kabur Mobil yang Ditinggal Menyala

Kasat PJR Ditlantas Polda Metro Jaya Kompol Sutikno mengatakan mulanya petugas mendapatkan laporan adanya seorang perempuan yang tiba-tiba mendatangi GT Jatiwaringin 2. Petugas pun bergerak ke lokasi untuk mengamankan perempuan itu yang belakangan diketahui bernama Jesica Koroh.

-

-

"Patroli 210 mendapat laporan dari operator Dyandra bahwa ada OTK (orang tak dikenal) di GT Jatiwaringin 2," kata Sutikno saat dihubungi, Senin (23/7/2023).

Jesica saat itu diamankan dan dimasukkan ke mobil patroli dan ditinggal di dalam mobil yang masih menyala. Saat itulah Jesica tiba-tiba membawa kabur mobil patroli tersebut.

"Setelah diamankan di dalam kendaraan, Ka Shift Patroli 210 hendak koordinasi dengan satpam gerbang lalu kendaraan dibawa kabur oleh OTK tersebut," kata Sutikno kepada wartawan, Senin (24/7/2023).

Foto: Mobil patroli pengelola tol dibawa kabur wanita di Jaktim (dok. Istimewa)

2. Petugas Sempat Terseret

Petugas mengetahui bahwa Jesica hendak membawa kabur mobilnya. Ia berusaha menahan Jesica hingga terseret.

Tiba-tiba mobil jalan dan petugasnya berusaha menahan mobil lalu terseret mobil tersebut," kata Sutikno.

Akibatnya, petugas tersebut pun mengalami sejumlah luka-luka dan dilarikan ke rumah sakit Harum, Jakarta Timur untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.


3. Tabrak 2 Mobil Lainnya

Jesica langsung tancap gas dengan mobil patroli hingga aksi kejar-kejaran pun terjadi. Jesica dan mobil patroli itu akhirnya diamankan di Halte Matraman, Jakarta Timur. Wanita tersebut sempat menabrak dua mobil lainnya saat kabur.

Mobil ringsek ditabrak mobil patroli yang dibawa kabur Jesica (Foto: Dok Istimewa)

"OTK tersebut menabrak kendaraan Honda Jazz nopol D-1016-YR dan langsung kabur. Lalu tertangkap oleh petugas di Halte Matraman dan menabrak kendaraan Toyota Rush nopol B-1759-NZO," ujarnya.

Simak selengkapnya di sini

Sentimen: negatif (100%)