Sentimen
Positif (99%)
23 Jul 2023 : 17.07
Informasi Tambahan

Grup Musik: Dewa 19

Kab/Kota: Bogor

Partai Terkait

Ganjar Ajak Gen Z Manfaatkan Teknologi untuk Berkreasi

24 Jul 2023 : 00.07 Views 1

Merahputih.com Merahputih.com Jenis Media: News

Ganjar Ajak Gen Z Manfaatkan Teknologi untuk Berkreasi

MerahPutih.com - Bakal Calon Presiden (Bacapres) Ganjar Pranowo melakukan safari politik di sejumlah wilayah Kabupaten Bogor, Jawa Barat. Ganjar melakukan pertemuan dengan Gen Z atau anak-anak muda di Lebak Wangi.

Dalam kesempatan itu, Ganjar menyampaikan kepada anak-anak muda bahwa dunia saat ini sudah berubah. Menurutnya, pengetahuan dan informasi bisa didapatkan dengan mudah lewat pesatnya teknologi.

Baca Juga:

Pemilih Banyak, Ganjar Sebut Bogor Tempat Menarik Bagi Politisi

"Artinya, anak-anak Gen Z ini masuk pasa dunia itu, maka mesti terampil dan mesti bijaksana," kata Ganjar, Sabtu (22/7).

Gubernur Jawa Tengah itu mengajak seluruh anak-anak muda, khususnya di wilayah Lebak Wangi memanfaatkan kemajuan teknologi ini untuk mengembangkan serta berkreasi atas apa yang diinginkannya.

Ganjar menyebut, saat ini sudah banyak anak-anak muda yang berhasil berkreasi dan sukses hanya dengan memanfaatkan teknologi.

"Ada yang menjadi tiktokers, ada yang bisa jadi selegram, dan ternyata dia tidak hanya ngonten, tidak hanya ingin ngeksis, tapi jualan juga loh dia," ujarnya.

Selain Ganjar, ada sejumlah narasumber lainnya dalam pertemuan ini. Mereka diantaranya; mantan vokalis Dewa 19 Once Mekel, Thariq Halilintar, hingga Anang Hermansyah.

Tak hanya itu, kegiatan ini juga diikuti oleh Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto, Ketua DPD PDIP Jabar Ono Surono hingga anggota DPR RI Dapil Kabupaten Bogor, Adian Napitupulu.

Ganjar Pranowo menegaskan industri kreatif bukan sekadar karya, melainkan merupakan aset nasional.

“Industri kreatif Indonesia sebetulnya punya masa depan yang luar biasa cerah, karena Indonesia punya budaya yang sangat kaya," katanya. (Pon)

Baca Juga:

Gibran Ngaku Dekat Dengan Semua Capres, Terdekat Dengan Ganjar

Sentimen: positif (99.9%)