LED Ad Board di Maguwoharjo Jadi Perhatian, Punya Siapa?
Krjogja.com Jenis Media: News
Skuad PSS bernyanyi dengan latar ad board LED di Maguwoharjo (Harminanto)
Krjogja.com - SLEMAN - Laga PSS kontra PSIS menjadi perhatian tersendiri bagi pecinta sepakbola. Bukan hanya drama empat gol dan dua kartu merah, namun advertorial board di Maguwoharjo yang kini berubah menggunakan teknologi LED.
Tak hanya menampilkan deretan iklan yang bisa berganti setiap detik, papan yang mengelilingi lapangan ini bisa menunjukkan lirik lagu kebanggaan PSS, Sampai Kau Bisa. Hal itu mengundang apresiasi PSS Fans dan penikmat sepakbola.
Ketua Panpel PSS, Yuyud Pujiarto, mengatakan bahwa papan iklan LED tersebut merupakan milik vendor pengadaan yang diujicobakan untuk PSS. PSS menurut dia sudah memesan papan digital sejenis namun baru akan tiba di Sleman pada 30 Juli nanti.
"Ini mencoba masih milik vendor, dari Cina langsung petikemas ke Jogja. Pakainya masih P6. Nah besok yang milik PSS adalah P10. Ini belum datang dan baru datang tanggal 30 Juli. Semoga bisa kita set cepat nanti dan laga home 4 Agustus sudah pakai LED yang milik kita sendiri," ungkap Yuyud ketika dikonfirmasi KRjogja.com.
Pernyataan Yuyud sekaligus menjawab isu yang berkembang bahwa papan digital tersebut milik Rans Nusantara yang juga berkandang di Maguwoharjo. Pasalnya banyak warganet menyebut bahwa Raffi Ahmad yang membeli papan itu dan menaruhnya di Maguwoharjo.
"Kebetulan ini nanti PSS yang membeli. Semoga bisa tambah ke papan skor dan LED boardnya. Nanti jika Rans memang ingin menggunakan, bisa berkomunikasi antar manajemen," sambung Yuyud.
Saat ini Panpel PSS mempersiapkan terkait maintenance papan iklan digital. Terlebih nantinya papan harus terpasang selama liga dan menghadapi cuaca panas-hujan di Maguwoharjo.
"Ini maintenance memang kita harus ekstra apalagi delapan bulan masa liga harus selalu siap. Tidak mungkin untuk bongkar pasang jadi kemungkinan nanti ditutup agar tidak kepanasan atau kehujanan," pungkas dia. (Fxh)
Sentimen: positif (64%)