Sentimen
Positif (49%)
23 Jul 2023 : 18.58
Informasi Tambahan

Brand/Merek: Tesla

Grup Musik: APRIL

Kab/Kota: New York

Saham Tesla Anjlok, Harta Elon Musk 'Menguap' Rp 304 Triliun

Krjogja.com Krjogja.com Jenis Media: News

23 Jul 2023 : 18.58
Saham Tesla Anjlok, Harta Elon Musk 'Menguap' Rp 304 Triliun

Krjogja.com - Jakarta - Harta Elon Musk berkurang sebesar USD 20,3 miliar atau setara Rp 304 triliun kemarin, Kamis 20 Juli 2023.

Turunnya jumlah harta Elon Musk ini ditengarai karena Tesla memangkas harga kendaraan listrinya dan bikin nilai saham perusahaan turun.

Gara-gara jumlah hartanya berkurang USD 20,3 miliar, saat ini Elon Musk tercatat punya total kekayaan sebesar USD 234,4 miliar. Mengutip Fortune, Jumat (21/7/2023), penurunan tersebut adalah penurunan terbesar nomor tujuh di antara miliarder yang dicatat di Bloomberg Billionaires Index.

Gara-gara turunnya jumlah harta tersebut, perbedaan jumlah kekayaan Elon Musk dengan kekayaan orang terkaya nomor dua di dunia, Bernard Arnault, kian menipis.

Sekadar informasi, saat ini jumlah harta Elon Musk lebih besar USD 33 miliar dibandingkan milik bos grup LVMH itu.

Sekadar informasi, nilai saham Tesla turun sebesar 9,7 persen menjadi USD 262,9 per lembar sahamnya di New York. Penurunan terbesar yang tercatat sejak 20 April lalu. Gara-gara nilai saham menurun, keuntungan perusahaan juga berkurang.

Perlu kamu tahu, penurunan harga kendaraan Tesla selama berbulan-bulan berdampak pada margin kotor Tesla yang jatuh ke level terendahnya dalam empat tahun, pada kuartal kedua.

Elon Musk mengatakan pada Rabu kemarin, Tesla perlu menjaga harganya lebih rendah jika suku bunga terus meningkat.

Elon Musk sendiri yang kini berusia 52 tahun mendapatkan kekayaannya terutama dari sahamnya di Tesla serta kepemilikannya atas Space Exploration Technology (SpaceX) dan Twitter. (*)

Sentimen: positif (49.2%)