Sentimen
Netral (93%)
18 Jul 2023 : 10.20
Partai Terkait

PPP Tepis Zainut Tauhid Direshuffle dari Kursi Wamenag Gegara Isu Merapat ke Perindo

18 Jul 2023 : 17.20 Views 1

Tribunnews.com Tribunnews.com Jenis Media: Nasional

PPP Tepis Zainut Tauhid Direshuffle dari Kursi Wamenag Gegara Isu Merapat ke Perindo

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Sekretaris Jenderal PPP Arwani Thomafi menepis isu pergantian Wakil Menteri Agama (Wamenag) dari Zainut Tauhid ke Saiful Dasuki ada kaitannya dengan anak Zainut yang bergabung ke Perindo.

Arwani menilai pergantian posisi Wamenag merupakan hal biasa.

"Pergantian biasa saja, rolling biasa" kata Arwani kepada wartawan, Selasa (18/7/2023).

Arwani mengatakan pergantian posisi tersebut dipertimbangkan dan didasari pada penilaian internal partai.

"Kebijakan di partai dalam mengusulkan nama-nama atau dalam menyampaikan pemikiran-pemikiran itu dilatarbelakangi penilaian-penilaian. Prinsipnya penilaian itu bagian dari internal partai kami," kata Arwani.

Baca juga: Jokowi Akui Ada Permintaan Parpol soal Penunjukan Saiful Rahmat Sebagai Wamenag

PPP pun, dikatakan Arwani, memberikan sejumlah nama kepada Jokowi.

Jika akhirnya Saiful yang terpilih, Arwani menegaskan hal itu merupakan hak prerogatif presiden.

"Kami kan punya keinginan ataupun juga harapan terhadap para kader kami kan gitu, ada banyak kader kami yang juga kami usulkan, kami sampaikan ke presiden, tapi tentu siapa yang dipilih itu hak prerogatif beliau," kata Arwani.

Dia pun bahkan sudah menemui Zainut soal pergantian posisi tersebut. 

"Beliau juga memahami sebagai kader partai, lalu juga tentu dalam kapasitas wakil menteri agama yang diputuskan presiden, tentu juga ada kebijakan yang diputuskan terkait dengan mengangkat lalu mengganti itu hal yang biasa. Beliau memahami saat saya menyampaikan rencana penggantian ini," ujar Arwani.

Lebih lanjut, Arwani menekankan apa yang sudah dilakukan Zainut akan dilanjutkan oleh penggantinya, Saiful. 

"Dan kita minta untuk ditingkatkan lebih baik lagi oleh Mas Saiful," tandas Saiful.

Baca juga: Respons Mardiono soal 2 Kader PPP Jadi Anggota Wantimpres dan Wamenag

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo atau Jokowi melantik sejumlah menteri dan wakil menteri serta anggota Wantimpres kabinet Indonesia Maju untuk sisa masa jabatan periode 2019-2024 di Istana Negara, Jakarta.

Nama yang dilantik sebagai Anggota Wantimpres yakni Djan Faridz dan Gandi Sulistiyanto.

Adapun nama yang diangkat sebagai wamen di antaranya:

Pahala Mansury sebagai Wakil Menteri Luar Negeri

Nezar Patria sebagai Wakil Menteri Komunikasi dan Informatika

Paiman Raharjo sebagai Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (PDTT)

Rosan Roeslani sebagai Wakil Menteri BUMN

Saiful Rahmat Dasuki sebagai Wakil Menteri Agama

Saiful Rahmat Dasuki (Istimewa)

Sentimen: netral (93.8%)