Sentimen
Netral (72%)
11 Jul 2023 : 00.57
Informasi Tambahan

Institusi: Universitas Paramadina

Hensat Sindir Koalisi Prabowo Sebagai Koalisi Instruksi Jokowi

11 Jul 2023 : 00.57 Views 1

Pojoksatu.id Pojoksatu.id Jenis Media: Nasional

Hensat Sindir Koalisi Prabowo Sebagai Koalisi Instruksi Jokowi

POJOKSATU.id, JAKARTA— Founder Lembaga Survei Kedai Kopi, Hendri Satrio atau Hensat menyindir koalisi Prabowo sebagai Koalisi Intruksi Jokowi.

Sosok yang akrab disapa Hensat itu menduga pembentukan koalisi hari ini sesuai instruksi Jokowi.

“Koalisi Prabowo ini KIJ alias Koalisi Instruksi Jokowi. Mulai anggota koalisi hingga cawapres untuk Pak Prabowo per hari ini terbaca menunggu instruksi Pak Jokowi,” kata Hendri Satrio, Senin (10/7).

Analis Politik Universitas Paramadina itu melanjutkan, bila melihat faktor ini kemungkinan komposisi koalisi berubah menjadi 2-3-4 atau PDIP-PPP, Nasdem-Demokrat-PKS, dan Gerindra-Golkar-PKB-PAN.


-

Cak Imin Bisa Membelok ke PDIP, Prabowo Terancam Gagal Nyapres

Kemungkinan lainnya, lanjut Hensat, peta koalisi menjadi 1-3-5 atau PDIP sendiri, Nasdem-Demokrat-PKS, dan Gerindra-Golkar-PKB-PAN-PPP.

“Kok bisa PPP nggak jadi sama PDIP? ya itu tadi tentang instruksi Pak Jokowi,” katanya.

“Sampai hari ini parpol koalisi pemerintah yang citra ketumnya independen cuma ada di Nasdem dan PDI Perjuangan,” tandas Hensat.

Menurut founder Lembaga Survei Kedai Kopi ini menyikapi dinamika perpolitikan yang terjadi, hingga kini koalisi partai politik pengusung calon presiden dan wakil presiden Pemilu 2024 belum final.

Sehingga koalisi yang ada saat ini kemungkinan besar masih bisa berubah. (ikror/pojoksatu)

Sentimen: netral (72.7%)