Sentimen
Positif (47%)
7 Jul 2023 : 13.38
Informasi Tambahan

Event: Ibadah Haji

Partai Terkait

PKS Desak Anies Umumkan Cawapres Paling Lambat Agustus 2023

7 Jul 2023 : 20.38 Views 1

Merahputih.com Merahputih.com Jenis Media: News

PKS Desak Anies Umumkan Cawapres Paling Lambat Agustus 2023

MerahPutih.com - Desakan kepada Anies Baswedan untuk segera mengumumkan calon wakil presiden (cawapres) terus bergulir. Kali ini permintaan itu datang dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera meminta Anies segera memilih dan mengumumkan nama bakal cawapres paling lambat Agustus 2023.

Baca Juga

Yenny Wahid Berpeluang Besar Jadi Cawapres Anies

"Ini dilakukan untuk memberikan kesempatan kepada publik untuk meneliti rekam jejak dan juga untuk bertanya apa programnya apa targetnya, apa visinya," ujar Mardani kepada wartawan di Jakarta, Jumat (7/7).

Mardani menuturkan, pengumuman cawapres Koalisi Perubahan untuk Persatuan harus lebih awal agar masyarakat dapat lebih tersosialisasi.

"Dan dapat lebih mengenal calon pemimpin mereka yang akan berkompetisi dalam Pilpres 2024," ujarnya.

Baca Juga

PKS Sebut Belum Ada Kepastian Kapan Anies Umumkan Cawapresnya

Sedianya, nama bacawapres yang belum diumumkan disebut-sebut sudah ada di kantong Anies dan akan diumumkan segera setelah mantan Gubernur DKI Jakarta itu pulang dari ibadah Haji 2023.

Ketua Umum DPP Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) disebut-sebut kandidat terkuat yang berpeluang mendampingi Anies Baswedan menuju Pilpres 2024.

Meski demikian adapun nama lainnya seperti Yenny Wahid, Khofifah Indar Parawansa yang disebut-sebut cocok mendampingi Anies Baswedan. (Knu)

Baca Juga

Jubir Anies Kritik Soal Renovasi Stadion JIS

Sentimen: positif (47.1%)