Sentimen
Hasto PDIP: Tidak Benar Jokowi Pilih Prabowo
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
4 Juli 2023 19:17 WIB
Hasto menampik kabar yang menyebut Jokowi mendukung Prabowo di Pilpres 2024.
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto. (Jitunews/Latiko Aldilla Dirga)
JAKARTA, JITUNEWS.COM – Rumor Presiden Joko Widodo (Jokowi) mendukung Prabowo Subianto di Pilpres 2024 masih berembus. Padahal partai Jokowi bernaung, PDIP sudah mengumumkan Ganjar Pranowo sebagai bacapres mereka.
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menampik kabar yang menyebut Jokowi mendukung Prabowo. Menurutnya, Jokowi selaku kader PDIP akan sejalan dengan keputusan partai terkait Pilpres 2024.
“Pak Jokowi memilih Pak Prabowo? Jadi, itu saya luruskan. Itu tidak benar,” kata Hasto Kristiyanto dalam keterangan pers dari DPP PDIP, Selasa (4/7).
Mundur dari NasDem karena Dukung Anies di Pilpres, Danny Pomanto Nyeberang ke PDIP?
Tak sepenuhnya sama dengan PDIP, relawan Pro Jokowi (Projo) mayoritas mendukung Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto di Pilpres 2024. Hal ini diungkapkan oleh Ketua Umum Relawan Projo, Budi Arie Setiadi.
Kecenderungan dukungan Projo ke Prabowo itu merupakan hasil serapan aspirasi dari berbagai daerah di Indonesia.
“Kita organisasi relawan yang ada dari Sabang sampai Merauke. Jadi kita harus dengarkan semuanya. Dan aspirasi itu nggak bisa kita elakkan. Beberapa teman daerah juga banyak yang mendukung Prabowo,” kata Budi Arie dalam podcast bertajuk Bocoran Projo, Jokowi Bakal Hengkang dari PDIP?.
Kendati begitu, Budi menegaskan bahwa Projo belum menyatakan dukungan kepada kandidat tertentu hingga saat ini.
Akui Ajak Sandiaga Gabung PPP dari Lama, Mardiono: Tapi Jangan Dikasih Tahu ke PrabowoSentimen: positif (99.9%)