Sentimen
Positif (91%)
4 Jul 2023 : 08.40
Informasi Tambahan

Event: Pemilu 2019

PDIP Nomor 1, Perindo-Nasdem Beda Tipis

4 Jul 2023 : 08.40 Views 1

Akurat.co Akurat.co Jenis Media: News

PDIP Nomor 1, Perindo-Nasdem Beda Tipis

AKURAT.CO, Lembaga riset Semar Political Institute (SPIN) melakukan survei elektabilitas partai politik peserta pemilu 2024. Salah satu temuan survei adalah Partai Perindo lolos ambang batas parlemen.

"Perindo adalah partai non-parlemen terdepan yang tembus ambang batas parlemen 4 persen saat periode survei dilakukan," kata Direktur Eksekutif SPIN, Mawardin Sidik dalam keterangan tertulis, Senin (3/7/2023).

Berdasarkan data survei, kata Mawardi, elektabilitas Perindo di angka 5,8 persen bersaing ketat dengan Nasdem yang mendapat elektabilitas 5,9 persen. Perindo mampu mengungguli PAN dan PPP yang notabene sebagai partai langganan parlemen yang masih-masing memperoleh elektabilitas 3,3 persen dan 3,5 persen.

baca juga:

"PAN dan PPP sebagai partai parlemen terindikasi belum aman untuk mempertahankan kursinya di DPR pada Pemilu 2024," kata Mawardin.

Sementara tiga teratas ditempati PDIP, Gerindra dan Golkar. Elektabilitas PDIP 21,6 persen, Gerindra 15,2 persen, dan Golkar 11 persen. Posisi berikutnya berturut-turut diikuti PKB 6,7 persen, PKS 6,5 persen, dan Partai Demokrat 6,2 persen.

Mawardin beranggapan suara PKB dan PKS tidak jauh berbeda dengan hasil perolehan suara pada Pemilu 2019 karena mampu merawat basis massa loyalis tradisionalnya. Selain itu, kedua partai juga punya kecakapan politik figur dan sumber daya manusia (SDM).

"Hal yang sama juga melekat pada Partai Demokrat, gabungan antara sentralitas figur dan manajemen konstituensi partai," ucapnya.

Survei SPIN ini diselenggarakan 25-28 Juni 2023 dengan 1.200 responden di 34 provinsi di Indonesia. Pengumpulan data menggunakan teknik wawancara melalui telepon yang berpedoman pada kuisioner terstruktur, adapun responden urvei dipilih dengan metode systematic random sampling.

Margin of error survei plus minus 2,83 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.[]

Sentimen: positif (91.4%)