Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: TransJakarta, Perum Damri
Kab/Kota: Tangerang, Kalideres
Tokoh Terkait
Bus Transjakarta Rute Kalideres-Bandara Soetta Diuji Coba Mulai 4 Juli
Merahputih.com Jenis Media: News
MerahPutih.com - Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta bakal melakukan uji coba bus TransJakarta rute Terminal Kalideres-Bandara Soekarno Hatta pada pekan depan. Pelaksanaan uji coba tersebut berlangsung selama satu bulan.
"Direncanakan tanggal 4 Juli dari Kalideres ke Bandara Soetta. Kemudian kita akan laksanakan uji coba pukul 07.30 WIB," kata Kepala Dinas Pehubungan (Kadishub) DKI, Syafrin Liputo di Jakarta, Sabtu (1/7).
Baca Juga
Waspada Hoaks Soal Lowongan Pekerjaan di PT TransJakarta
Selama uji coba, Syafrin menyebutkan, penumpang bus tak dikenakan tarif alias gratis. Bus yang diujicoba sebanyak 4-5 bus.
Bus ini berangkat dari Terminal Kalideres, Jakarta Barat, menuju Terminal Kargo dan Kantor Angkasa Pura II di Tangerang, Banten
Terdapat dua waktu layanan yang direncanakan, yaitu pukul 06.00 WIB sampai 09.00 WIB dan pukul 18.00 WIB sampai 21.00 WIB.
"Sementara akan uji coba diterapkan selama 20 menit. Nanti saat implementasi akan 10 menit," terangnya.
Baca Juga
TransJakarta Rute Bandara Soetta Tak Ganggu Layanan Damri
Lebih lanjut, kata Syafrin, waktu tempuh dari Kalideres ke Bandara Soetta diperkirakan maksimal 45 menit untuk sekali perjalanan. Sehingga membutuhkan waktu 90 menit saat pulang-pergi.
"Tentu nanti ada beberapa bus setop yang kita siapkan di lintasan. Karena kan tidak masuk tol. Tipe TransJakarta akan gunakan lower deck," paparnya.
Pria kelahiran Gorontalo ini mengatakan, diharapkan dalam uji coba dua minggu ini sudah dapat gambaran secara utuh terkait dengan karakteristik perjalanan penumpangnya.
"Kemudian karakteristik operasionalnya besaran tarif nanti akan ditentukan," tutupnya. (Asp).
Baca Juga
TransJakarta, LRT dan MRT Terapkan Tarif Rp 1 Besok
Sentimen: negatif (57.1%)