Sentimen
Informasi Tambahan
Agama: Islam
Event: Idul Adha 1441 Hijriah, Salat Idul Fitri
Institusi: IAIN
Kab/Kota: Jatinegara, Jayapura
Menengok Pelaksanaan Salat Iduladha di Papua
Merdeka.com Jenis Media: Nasional
Merdeka.com - Umat Islam di Provinsi Papua menggelar salat iduladha di berbagai tempat. Kepala Kepolisian Daerah Papua Irjen Pol Mathius D Fakhiri menuturkan, kegiatan salat Id dilakukan di semua wilayah hukum Polda Papua, termasuk daerah yang sering mendapat gangguan dari kelompok kriminal bersenjata (KKB). Dipastikan salat Iduladha berjalan lancar dan aman.
"Tadi Salat Id di semua wilayah hukum Polda Papua, Polres dan termasuk daerah yang sering terganggu. Alhamdulillah semua bisa berjalan dengan aman," kata Mathius kepada wartawan di Jayapura, Kamis (29/6).
Polda Papua menyiagakan tiga perempat personel di setiap Polres, disiagakan untuk pengamanan. Dan berharap situasi keamanan dan ketertiban dapat terus terpelihara, sehingga toleransi umat beragama dan budaya di Papua dapat terjaga dengan baik.
Dalam pelaksanaan Salat Iduladha di di kompleks Polda Papua, bertindak sebagai imam adalah Haji Mustain. Sehari-hari dia merupakan Imam Masjid Al Mu'minun Polda Papua.
2 dari 2 halaman
Sedangkan khatib adalah Dosen Pascasarjana Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Fattahul Muluk Papua, Hendra Yulia Rahman.
Dalam khotbahnya, Hendra Yulia Rahman menyampaikan agar umat Islam tidak melupakan jasa-jasa penyebar pendakwah Islam di Jayapura terutama Habib Muhammad Aswor yang hingga kini makamnya tidak terurus di Kota Jayapura. Selain itu juga menjadikan sejarah Nabi Ibrahim dan Putranya, Nabi Ismail sebagai pelajaran hidup yang tersimpan nilai agung.
"Intinya umat Islam sebagai orang itu harus menjaga lisan kita. Apapun yang kita ucapakan lisan, orang tua adalah doa untuk anak-anaknya. Tetapi sebenarnya kita menyembelih ego kita, kesombongan ego ketakaburan. Kalau ego-ego sudah tidak ada, Jayapura pasti akan bagus setiap orang egonya sudah disembelih ditekan tidak diumbar, apalagi menjelang Pemilu," ungkap Hendra Yulia Rahman.
Sementara itu di Jayapura, tidak kurang dari 139 aparat Kepolisian dikerahkan untuk mengamankan pelaksanaan Iduladha.
"Dalam pengamanan takbir keliling Hari Raya Iduladha 1444 H atau hari raya Kurban, kami tempatkan personel di 13 titik di sepanjang Jalan Raya Sentani, titik star dimulai dari Masjid Al-Aqsa dengan rute Kemiri hingga Hawai Sentani," kata Kapolres Jayapura AKBP Fredrickus WA Maclarimboen. [cob]
Baca juga:
Kebutuhan Listrik di Jakarta Diprediksi Naik 13,19 Persen Saat Idul Adha
Intip Aksi Dermawan Bos Jalan Tol Bagi-Bagi Angpau Hijau usai Salat Iduladha
Heru Budi Minta Warga Tak Buang Limbah Hewan Kurban Sembarangan
Melihat Tradisi Salat Iduladha di Depan Gereja Koinonia Jatinegara
Sentimen: negatif (57.1%)