Sentimen
Positif (44%)
29 Jun 2023 : 06.05
Informasi Tambahan

Event: Ibadah Haji

Hewan: Gajah

Institusi: Universitas Gajah Mada

Ganjar dan Anies Ketemu di Mekkah, PDIP Respons Begini

29 Jun 2023 : 13.05 Views 1

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

Ganjar dan Anies Ketemu di Mekkah, PDIP Respons Begini

27 Juni 2023 22:23 WIB

Hendrawan yakin Ganjar dan Anies lebih banyak ngobrol soal ibadah.

Anies Baswedan bertemu dengan Ganjar Pranowo di sela-sela ibadah haji, Senin (26/6/2023) (Ist)

JAKARTA, JITUNEWS.COM – Perhatian publik tengah tertuju pada momen kebersamaan Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan di sela pelaksanaan ibadah haji. Di Mekkah, dua bacapres itu sempat berfoto bersama mantan Ketua Umum PPP Suharso Monoarfa, beserta istri mereka.

Adapun Anies Baswedan merupakan bacapres yang diusung Koalisi Perubahan untuk Persatuan (NasDem, Demokrat, PKS). Sedangkan Ganjar Pranowo adalah bacapres yang diajukan PDIP.

Terkait hal ini, politikus senior PDIP Hendrawan Supratikno mengatakan kebersamaan Anies dan Ganjar itu terbilang wajar. Sebab keduanya sudah kenal lama, bahkan lulus dari universitas yang sama.

SBY Tulis Buku soal Cawe-cawe Jokowi, PPP: Tidak Akan Terjadi

"Mereka sama-sama lulusan Universitas Gajah Mada. Sudah saling kenal sejak lama, sudah saling bersahabat sejak dulu. Mereka sama-sama pernah jadi gubernur, sering rapat-rapat bareng. Sekarang sama-sama naik haji. Apa yang perlu diributkan?" ujar Hendrawan kepada wartawan, Selasa (27/6).

Menurut Hendrawan, Ganjar dan Anies sudah terbiasa mengobrol. Namun, ketika di Mekkah, ia yakin keduanya membincangkan soal ibadah.

"Mereka sama-sama sedang menjalankan ibadah, jadi yang diobrolkan pasti terkait ritual ibadah," kata Hendrawan.

SBY Tulis Buku Soal Penjegalan Anies Baswedan, PDIP: Kalau Nggak Bisa Terbang Jangan Salahin Udara

Sentimen: positif (44.4%)