Sentimen
Positif (94%)
26 Jun 2023 : 18.39
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Warakas

Partai Terkait

Salam Metal kepada Milenial, Gajar: Sudah Ngopi?

27 Jun 2023 : 01.39 Views 1

Gatra.com Gatra.com Jenis Media: Nasional

Salam Metal kepada Milenial, Gajar: Sudah Ngopi?

Jakarta, Gatra.com – Ganjar Pranowo menghabiskan akhir pekannya di Jakarta. Salah satu tempat yang dikunjunginya adalah tempat nongkrongnya anak-anak muda Jakarta, M Bloc Sapce, Blok M, Jakarta Selatan.

Mengenakan kemeja putih, Ganjar didampingi Ketua Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Pilpres PDI Perjuangan (PDIP), Ahmad Basarah, tiba M Bloc Sapce, Blok M, Jakarta pada malam Minggu sekitar ?pukul 20.30 WIB.

Ganjar yang mengenakan kemeja putih langsung disapa anak-anak muda yang tengah asik nongkrong di sana. Sambil tersenyum ramah, Ganjar menyapa balik para anak muda tersebut.

Setelah memesan kopi, Gubernur Jawa Tengah dua periode itu mulai berkeliling. Awalnya, pria berambut uban itu memasuki tempat kopi di lantai dua M Bloc Space. Setelah berbincang dengan barista, akhirnya Ganjar memesan satu cup kopi Singgalang.

Ganjar lalu memasuki M Bloc Bar. Di sana terlihat ada acara musik bergenre Rock yang sedang dimainkan. Sebelum memasuki tempat acara, para penonton yang hadir kompak menyambut Ganjar.

“Ganjar, Ganjar, Ganjar,” teriak para penonton konser yang didominasi oleh generasi milenial. Ganjar menyambutnya dengan salam metal dan meladeni permintaan foto dari mereka. Ada yang foto bareng, ada juga yang melakukan swafoto bersama Ganjar.

Meskipun terlihat lelah karena padatnya acara dari pagi hingga malam hari, Ganjar tetap meladeni para milenial yang meminta foto. Sesekali ia juga menyapa para milenial yang terngah duduk asyik. “Sudah pada ngopi?” ucap Gajar, dijawab kompak sudah oleh sejumlah milenial.

Kepada wartawan Ganjar menyampaikan sebelumnya menghadiri acara Puncak Peringatan Bulan Bung Karno di Stadion Gelora Bung Karno (GBK). Ia mengatakan, pidato Ketua DPP PDI-Perjuangan, Puan Maharani, dalam acara tersebut sangat berapi-api.

Ganjar juga mengaku terharu karena Puan menyebutnya spesial dan sempat mengangkat tangannya. Ini menunjukkan soliditas internal PDI-Perjuangan. “Mas Ganjar yang buat spesial buat saya. Tangan saya diangkat. Solid gak? Solid banget,” ucapnya Ganjar.

Sebelumnya, Ganjar sempat blusukan ke Pasar Warakas dan Pasar Anyar Bahari, Jakarta Utara. Setelah itu, Ganjar kemudian melayat ke rumah mendiang mantan koleganya di DPR RI, Desmond J Mahesa.

23

Sentimen: positif (94%)