Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: bandung
Tokoh Terkait
Naik Kereta Cepat Jakarta Bandung Gratis selama 3 Bulan, Ridwan Kamil: Siap-siap War Tiket
Indozone.id Jenis Media: News
INDOZONE.ID - Pemerintah memberikan tiket gratis untuk Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) selama 3 bulan pertama. Hal ini berlaku mulai 18 Agustus sampai Oktober 2023 mendatang.
Kabar ini disampaikan langsung oleh Ridwan Kamil melalui postingan di Instagram pribadinya. Gubernur Jawa Barat itu menyebut bahwa gagasan ini telah disetujui oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Pandjaitan.
Baca juga: Lagi Uji Coba, Polisi Minta Warga Tak Terbangkan Drone dan Layang-layang di Area KCJB
"Gratis selama 3 bulan pertama. Untuk masyarakat yang ingin mencoba Kereta Api Cepat Jakarta Bandung, dari 18 Agustus s/d Oktober," tulis Ridwan Kamil seperti dikutip Indozone, Jumat (23/6/2023).
Kereta Cepat Jakarta Bandung gratis selama 3 bulan (Instagram/ridwankamil)Tak hanya itu, Ridwan Kamil juga mengingatkan kepada masyarakat untuk siap-siap war tiket alias perang tiket untuk mencoba gratis kereta cepat tersebut. Kereta ini berkapasitas sekitar 600 penumpang.
Baca juga: Kereta Cepat Jakarta-Bandung sudah Uji Coba, Erick Thohir: Pemantik Pertumbuhan Ekonomi
Nantinya tiket gratis kereta cepat ini akan dibuka secara online. Sehingga siapapun bisa merasakan manfaat dari kereta cepat tersebut.
"Siapa yang ingin tidak bayar, orang desa, anak kecil, pokoknya semua, asal bisa war tiket agar bisa mencoba kereta api cepat tanpa bayar selama 3 bulan atas arahan Pak Presiden, sehingga semua bisa merasakan manfaatnya," ujar Ridwan Kamil.
Artikel Menarik Lainnya:
Sentimen: positif (98.3%)