Sentimen
Informasi Tambahan
Event: vaksinasi
Kasus: covid-19
Tokoh Terkait
Kesehatan Masuk Endemi, Pemerintah Masih Jamin Pengobatan Covid-19 Pusat Pemberitaan
RRi.co.id Jenis Media: Nasional
KBRN, Jakarta: Juru bicara Pemerintah penanganan Covid-19, Wiku Adisasmito mengatakan, pemerintah masih menjamin pengobatan Covid-19 di masa endemi. Begitu pula dengan vaksinasi maupun penanganan lain yang berkaitan dengan Covid-19.
"Saat ini vaksinasi ataupun penanganan atau pengobatan pasien Covid-19 masih dijamin pemerintah. Kemudian kebijakan selanjutnya akan diatur pemerintah," ujar Wiku dalam keterangan pers, Kamis (22/6/2023).
Wiku mengatakan, di masa endemi, tanggung jawab masyarakat akan semakin besar dan penting. Wiku meminta seluruh pihak untuk saling menjaga dan melindungi agar tidak mudah terular Covid-19.
"Ke depan, tanggung jawab masyarakat pada masa endemi sangat penting. Untuk saling menjaga dan melindungi supaya tidak tertular Covid-19," katanya lebih lanjut.
Sebelumnya Presiden Joko Widodo sudah mengingatkan ke masyarakat jika penanganan pasien Covid-19 tidak lagi gratis. Khususnya jika sudah peralihan status dari pandemi ke endemi.
"Ini hati-hati, kalau sudah masuk endemi, kalau kena Covid-19 bayar. Saat ini masih ditanggung pemerintah, begitu masuk endemi, sakit Covid-19 bayar," ujar Presiden.
Status pandemi pun sudah dicabut oleh Presiden Jokowi secara resmi Rabu (21/6/2023) lalu. Keputusan itu diambil dengan mempertimbangkan angka kasus harian Covid-19 yang mendekati nihil.
Sentimen: positif (94.1%)