Sentimen
Negatif (96%)
20 Jun 2023 : 20.00
Informasi Tambahan

Kasus: korupsi

Partai Terkait

Andi Arief Diperiksa KPK, Demokrat Klaim Tak Ada Dana Korupsi Masuk ke Partai

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

20 Jun 2023 : 20.00
Andi Arief Diperiksa KPK, Demokrat Klaim Tak Ada Dana Korupsi Masuk ke Partai

20 Juni 2023 15:47 WIB

Ketua Dewan Kehormatan DPP Partai Demokrat Hinca Panjaitan mengklaim tidak ada aliran dana korupsi Abdul Gafur yang masuk ke partainya

Andi Arief (Twitter @andi_arief)

JAKARTA, JITUNEWS.COM - Ketua Bappilu Partai Demokrat Andi Arief diperiksa terkait dugaan aliran dana korupsi mantan Bupati Penajam Paser Utara (PPU) Abdul Gafur Mas'ud oleh KPK pada Senin (19/6/2023).

Usai pemeriksaan, Andi Arief pun membantah kabar yang menyebut uang korupsi Abdul Gafur masuk ke Musda Partai Demokrat Provinsi Kalimantan Timur.

"Enggak, kalau yang saya baca mengalir ke kepentingan dia," ujarnya.

Selesai Diperiksa di KPK, Mentan Yasin Limpo: Saya Akan Kooperatif dan Siap Hadir

Sementara itu, Ketua Dewan Kehormatan DPP Partai Demokrat Hinca Panjaitan mengklaim tidak ada aliran dana korupsi Abdul Gafur yang masuk ke partainya.

"Harusnya sih sama sekali enggak pernah ada yang masuk ke Demokrat karena memang suatu hal yang berbeda. Kalau sudah ada kan dari kemarin-kemarin kan sudah ada itu," kata Hinca di Kompleks Parlemen, Jakarta, Selasa (20/6/2023).

Meski demikian, ia tidak mau berkomentar lebih lanjut terkait pemeriksaan Andi Arief oleh KPK itu.

"Saya kebetulan baru datang kemarin malam belum sempat cek itu, nanti saya tanyakan ke dia," ucapnya.

3,5 Jam Diperiksa KPK, Mentan Yasin Limpo: Saya Diperiksa Secara Profesional

Sentimen: negatif (96.6%)