Sentimen
Negatif (87%)
14 Jun 2023 : 15.07
Informasi Tambahan

Kasus: Tipikor, korupsi

Temui Pejalan Kaki dari Donggala untuk Bertemu Presiden, Yusuf Lakaseng: Solidaritas Sesama Sulteng

14 Jun 2023 : 15.07 Views 1

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Nasional

Temui Pejalan Kaki dari Donggala untuk Bertemu Presiden, Yusuf Lakaseng: Solidaritas Sesama Sulteng

JAKARTA - Ketua Bidang Organisasi dan Kaderisasi DPP Partai Perindo Yusuf Lakaseng menemui Muhammad Rizal alias Lolo, yang merupakan pejalan kaki dari Kabupaten Donggala Sulawesi Tengah (Sulteng), menuju Istana Negara Jakarta untuk menemui Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi).

Dalam aksinya, Lolo ingin menyampaikan langsung kepada Jokowi agar kasus dugaan tindak pidana korupsi yang diduga menyeret nama Bupati Donggala, Kasman Lassa.

BACA JUGA:

Lakaseng menyebutkan, ia menemui Lolo itu sebagai aksi solidaritas sesama warga Sulteng. Selain itu, ia menyebutkan kedatangannya menemui Lolo sebagai dukungan terhadap aksi tersebut.

"Memang Donggala itu bupatinya agak unik, kasus korupsinya jelas bahkan orang yang menyerahkan duit dalam kasus TTG itu Rp700 juta menyerahkan langsung ke Pak Kasman sudah mengaku ke Polda namun belum juga tersangkakan bupatinya," kata Lakaseng saat ditemui di depan Istana Negara, Jakarta, Rabu (14/6/2023).

BACA JUGA:

Kemudian, beberapa waktu yang lalu juga terjadi intimidasi kepada wartawan di rumah jabatan Kasman Lassa yang diduga dilakukan oleh kerabat Bupati.

"Jadi ini memang satu anomali dalam satu keadaan kita yang sudah demokratis tapi yang lahir bupatinya semacam ini, ingin jadi raja bukan pelayan rakyat," ujarnya.

Selanjutnya, Lakaseng berharap warga Kabupaten Donggala lainnya untuk melakukan aksi solidaritas untuk mendukung apa yang dilakukan Lolo. Hal itu tak lain sebagai upaya penegakkan hukum di Wilayah Donggala.

Follow Berita Okezone di Google News

Sebelumnya, Muhammad Rizal alias Lolo (45) melakukan aksi jalan kaki dari Kabupaten Donggala, Sulawesi Tengah (Sulteng) untuk menemui Presiden RI, Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara.

Lolo menyatakan, ingin menyampaikan langsung kepada Jokowi terkait lambatnya penanganan kasus dugaan korupsi yang diduga menyeret nama Bupati Donggala, Kasman Lassa.

"Niat saya kemari memang spontanitas punya niat untuk bisa ketemu langsung bapak Presiden RI Joko Widodo untuk menyampaikan aspirasi dari warga Kabupaten Donggala Sulteng," kata Lolo saat ditemui di depan Istana Negara, Jakarta, Rabu (14/6/2023).

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis Okezone.com tidak terlibat dalam materi konten ini.

Sentimen: negatif (87.7%)