Sentimen
Positif (57%)
13 Jun 2023 : 14.13
Informasi Tambahan

Brand/Merek: PUMA

Grup Musik: APRIL

Kasus: Narkoba

Irjen Rusdi Hartono, Kapolda Jambi yang Dievakuasi dari Hutan Kerinci

13 Jun 2023 : 14.13 Views 11

CNNindonesia.com CNNindonesia.com Jenis Media: Nasional

Irjen Rusdi Hartono, Kapolda Jambi yang Dievakuasi dari Hutan Kerinci

Jakarta, CNN Indonesia --

Kapolda Jambi Irjen Rusdi Hartono berhasil dievakuasi tim SAR gabungan dari kawasan hutan Kerinci, melalui jalur udara sekitar pukul 16.38 WIB, Selasa (21/2). Ia dievakuasi menggunakan Helikopter Super Puma milik TNI AU.

Kabid Humas Polda Jambi Kombes Mulia Priantoro memastikan Rusdi dalam keadaan sadar saat berhasil dievakuasi. Namun, Rusdi mengalami luka, tangan kanan patah dan mengeluhkan sakit bagian bagian punggung.

"Sekarang stabilisasi kondisi beliau di Posko Merangin. Jika sudah stabil, langsung diterbangkan ke Jambi, Rumah Sakit Bhayangkara Jambi," ujarnya kepada wartawan.

-

-

Rusdi berhasil dievakuasi setelah Helikopter Polri jenis Super Bell 3001 yang ditumpanginya terpaksa mendarat darurat di area Bukit Tamia, Muara Emat, Kerinci, pada Minggu 19 Februari lalu.

Rusdi berada di helikopter itu bersama Direktur Reskrimum Polda Jambi Kombes Andri Ananta Yudistira, Direktur Polairud Polda Jambi Kombes Michael Mumbunan.

Kemudian Koorspri Polda Jambi Kompol Ayani, ADC Kapolda Jambi Briptu Muhardi Aditya, serta tiga orang kru helikopter tersebut.

Sedianya Rusdi dan rombongan hendak bertolak dari Kota Jambi menuju Kota Sungai Penuh untuk melaksanakan kunjungan kerja peresmian kantor SPKT Polres Kerinci.

Rusdi menjabat Kapolda Jambi sejak Oktober 2022 lalu. Ia sempat diangkat menjadi Kapolda Sumatera Barat untuk menggantikan Irjen Teddy Minahasa, namun hanya empat hari.

Sebelum dilantik menjadi Kapolda Jambi, Rusdi tercatat menduduki sejumlah posisi di Korps Bhayangkara. Pria kelahiran 27 April 1969 itu lulus dari Akademi Kepolisian pada 1991, satu angkatan dengan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Rusdi mengawali karier sebagai Kapolres Garut pada 2009. Ia kemudian menjabat Kapolres Cimahi pada tahun yang sama. Setahun berselang, ia ditunjuk menjadi Wakil Direktur Lalu Lintas Polda Riau.

Rusdi lalu menjabat Direktur Lalu Lintas Polda Kepulauan Riau pada 2011. Setelah itu, ia diangkat sebagai Direktur Lalu Lintas Polda Jabar dua tahun berselang.

Setelahnya, Rusdi ditugaskan ke Korlantas Polri menjadi Analis Kebijakan Madya di bidang Regiden pada 2014. Ia kemudian dipercaya menjadi Kapolresta Makassar pada 2015.

Setahun kemudian, Rusdi menjabat Kepala Bagian Pengajaran dan Pendidikan Biro Kurikulum Lemdikpol Polri. Ia juga pernah mengisi posisi sebagai Kabaganev Robinops Sops Polri.

Rusdi lantas diangkat menjadi Karobinops Sops Polri pada 2020. Dalam tahun yang sama, Kapolri Listyo menunjuknya sebagai Karo Penmas Humas Polri.

Pangkat Rusdi pecah bintang saat diangkat sebagai Widyaiswara Kepolisian Utama Tingkat I Sespim Lemdiklat Polri. Ia resmi menyandang Brigadir Jenderal.

Pada 2022, Rusdi naik pangkat menjadi Inspektur Jenderal ketika ditunjuk sebagai Kapolda Sumatera Barat. Namun, ia hanya menjabat selama empat hari usai menggantikan Irjen Teddy Minahasa yang terjerat kasus narkoba.

Rusdi kemudian ditunjuk menjadi Kapolda Jambi dan menjabat hingga hari ini.

(tfq/fra)

[-]

Sentimen: positif (57.1%)