Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Yogyakarta
Tokoh Terkait
Putri Ariani
Siswanya Dapat Pujian di AGT 2023, Ini Harapan Kepala Sekolah Putri Ariani
Krjogja.com Jenis Media: News
Putri Ariani bersama juri Simon Cowell (Foto IG@arianinismaputri
Krjogja.com - NAMA Putri Ariani melejit dan jadi perbincangan belakangan ini. Penyanyi tunanetra asal Yogyakarta, setelah mendapatkan Golden Buzzer dalam ajang pencarian bakat America's Got Talent (AGT) 2023. Tiketnya diberikan langsung oleh juri Simon Cowell.
Sekolahnya, tempat menempuh pendidikan musik, yakni Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) 2 Kasihan atau dikenal Sekolah Menengah Musik (SMM) Yogyakarta ikut melambung. Banyak yang mencari tahu, bagaimana sekolah tersebut mendidik, mengasah bakat Putri Ariani gadis berusia 17 tahun.
Kepala SMKN 2 Kasihan, Agus Suranto SPd MSn, Jumat (9/6/2023) mengungkapkan, rasa syukur atas capaian siswanya. Hasil yang diraih tak lepas dari pembelajaran yang diperoleh dan bakat yang luar biasa yang dimiliki. Apalagi sebelumnya, saat di SMP sudah berprestasi di ajang pencarian bakat.
Dengan menimba ilmu dan praktik di SMM membuat potensi yang dimiliki baik vokal dan musik menjadi lebih terasah, karena masuk dilingkungannya. "Kiri, kanan, depan muka, semua suasana musik," ungkap Agus.
Agus Suranto SPd MSn (Foto: Primaswolo Sudjono)
Melambungnya siswa yang produktif dalam mencipta lagu ini di ajang AGT 2023, tak bisa dilepaskan dengan begitu kerasnya perjuangannya. Rajin berlatih, pintar dalam bermusik serta taat pada guru menjadi ciri khasnya.
Tidak hanya itu, keluarganya memberikan dukungan luar biasa. Tidak sekadar menjemput sekolah, tetapi dukungan lain untuk kemajuannya.
Karena itu, Agus berharap Putri Ariani bisa maju ke babak berikutnya dalam AGT dan masuk babak Grand Final. Ajang AGT beda dengan ajang pencarian bakat di Indonesia. "Ayo dukung Putri Ariani dengan mendoakannya," harap Agus.
Harapan untuk lolos ke babak berikutnya, dengan harapan semakin banyak ruang belajar baginya. Bagi Putri, panggung adalah arena ruang belajar di luar sekolah. Justru kemampuan, tanggungjawabnya dibuktikan pada publik. Berbeda jika praktik atau belajar di kelas, tidak ada ruang publiknya.
Karena itu, Agus berharap siswa SMM yang lain juga mendapatkan kesempatan ruang belajar di panggung yang berada di luar sekolah. "Tampilnya Putri, diharapkan menjadi spirit bagi lainnya," ujarnya. (Jon)
Sentimen: positif (99.4%)