Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Depok, Menteng, Solo
Tokoh Terkait
Kaesang Pakai Kaus PSI, Puan Bakal Pastikan Kesiapan Putra Bungsu Jokowi Masuk PDIP
Jitunews.com Jenis Media: Nasional
PDIP berharap Kaesang mengikuti jejak politik anggota keluarganya.
JAKARTA, JITUNEWS.COM – Ketua DPP PDIP Puan Maharani bakal mengajak Kaesang Pangarep untuk bergabung dengan partainya. Dia berharap Kaesang bisa mengikuti jejak keluarga, Presiden Joko Widodo dan Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka yang merupakan kader PDIP.
Hal ini disampaikan Puan untuk merespons foto Kaesang Pangarep yang mengenakan kaus PSI bersama Giring Ganesha.
"Nanti saya tanya Mas Kaesang, ‘mau masuk PDIP enggak?‘," kata Puan Maharani di kantor DPP PDIP, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (9/6).
Ada 10 Kandidat Cawapres Ganjar Pranowo, Siapa Saja?
Puan mengungkapkan adanya kebijakan PDIP yang tidak memperkenankan satu keluarga berbeda partai. Oleh karena itu, ia akan menanyakan kesiapan Kaesang untuk masuk partai berlambang banteng tersebut.
"Boleh satu keluarga asal wilayahnya berbeda-beda. Kecuali kalau caleg atau kepala daerah yang kemudian berbeda partai, itu yang enggak diperbolehkan,” ujar Ketua DPR RI itu.
Sebelumnya, putra bungsu Presiden Jokowi, Kaesang Pangarep bertemu dengan Ketum PSI Giring Ganesha. Momen itu diunggah oleh Ketua DPP PSI Sigit Widodo di akun media sosialnya.
Dalam foto yang diunggah, terlihat Kaesang dan Giring kompak berpose dan mengenakan kaus PSI. Ditambahkan pada keterangan bahwa Kaesang sudah layak menjadi wali kota.
"Ketua Umum PSI, Bro Giring Ganesha, bertemu dengan Mas Kaesang Pangarep. Bajunya Mas Kaesang keren, sudah cocok banget jadi wali kota," tulis Sigit.
Adapun PSI belakangan ini gencar mendorong Kaesang Pangarep untuk maju di Pilwakot Depok pada Pemilu 2024 mendatang.
Sambut Baik Rencana Pertemuan Puan-AHY, Demokrat: Politik Baper Kita HilangkanSentimen: positif (80%)