Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Karanganyar
Tokoh Terkait
Juliyatmono
Rohadi Widodo
Rober Christanto
Pentolan PKS Dilantik Jadi Wakil Ketua DPRD Karanganyar
Krjogja.com Jenis Media: News
Darwanto usai mengucap sumpah dan janji Wakil Ketua DPRD Karanganyar (foto:Abdul Alim)
Krjogja.com - KARANGANYAR - Sekretaris DPD PKS Karanganyar, Darwanto resmi dilantik sebagai Wakil Ketua DPRD Karanganyar periode 2019-2024. Pelantikan digelar dalam Sidang Paripurna di Gedung DPRD setempat pada Jumat (9/6/2023).
Ia menggantika pejabat sebelumnya yang meninggal dunia karena sakit Leukimia pada Januari lalu, Rohadi Widodo. Prosesi pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan dilakukan oleh Ketua Pengadilan Negeri (PN) Karanganyar, Agus Komaruddin.
Paripurna dipimpin Ketua DPRD Bagus Selo yang diikuti anggota DPRD dan dihadiri Bupati Karanganyar Juliyatmono, Wabup Rober Christanto, serta jajaran Forkopimda.
Sidang paripurna kemudian dilanjutkan dengan pelantikan dua anggota DPRD pengganti antar waktu (PAW) dari Fraksi PDIP atas nama Sulardiyanto dan Fraksi PKS Sri Hartono.
Dijumpai seusai pelantikan, Darwanto mengatakan akan melanjutkan tugas yang ditinggalkan almarhum Rohadi Widodo. Dia bersama unsur pimpinan DPRD, akan melaksanakan tugas-tugas sebagai wakil rakyat. Ia akan terlebih dulu berkoordinasi di jajaran pimpinan dewan.
"Ya saya akan meneruskan perjuangan dan keteladanan pak Rohadi Widodo. Kerja di pimpinan DPRD kolektif kolegia sehingga perlu koordinasi antar pimpinan," kata dia.
Ia secara otomatis menjabat koordinator tim infrastrukfur daerah. Termasuk menyoroti infrastruktur jalan yang rusak. Menurutnya itu pekerjaan rumah itu yang tidak bakal rampung hingga akhir masa jabatan bupati.
Terkait dengan persoalan dana pokok pikiran (pokir) anggota Dewan yang raib di APBD 2023, dia masih menunggu koordinasi dengan partai politik lainnya.
Sebelumnya empat Fraksi masing-masing Fraksi PKS, Fraksi Amanat Demokrat, Fraksi PKB dan Fraksi Gerindra getol mempertanyakan raibnya dana pokir. Sampai kini kasus raibnya dana pokir tersebut belum menemukan titik terang penyelesaian.
"Terkait pokir bisa langsung ditanyakan ke Adhe (Adhe Eliana Fraksi Gerindra). Beliau yang mengawalnya," katanya.
Bupati Karanganyar, Juliyatmono atas nama Pemerintah Kabupaten Karanganyar menyampaikan selamat atas dilantiknya Darwanto dan dua anggota DPRD PAW.
Pada kesempatan itu, Bupati juga berharap partai politik untuk menjaga kehormatan partai dengan baik menjelang Pemilu. Bupati berharap di Karanganyar ini untuk bisa lebih kondusif, santun dan mengedepankan gagasan-gagasan program yang baik.
Ketua DPRD Karanganyar Bagus Selo mengatakan wakil rakyat yang baru dilantik segera menyesuaikan diri dengan tugas yang baru.
"Segera menyesuaikan diri dalam melaksanakan tugas sebagai wakil ketua DPRD Karanganyar. Kepada saudara Darwanto juga diberikan fasilitas kendaraan dinas sebagai wakil Ketua DPRD Karanganyar," kata Bagus Selo. (Lim)
Sentimen: positif (66.7%)