Sentimen
Negatif (88%)
4 Jun 2023 : 01.31
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Wonogiri

Geger Guru dan Kepsek Lecehkan 12 Siswi di Wonogiri, Kapolda Jateng: Tindak Tegas!

4 Jun 2023 : 01.31 Views 1

Indozone.id Indozone.id Jenis Media: News

Geger Guru dan Kepsek Lecehkan 12 Siswi di Wonogiri, Kapolda Jateng: Tindak Tegas!

INDOZONE.ID - Kapolda Jawa Tengah (Jateng), Irjen Pol Ahmad Luthfi menyoroti kasus guru dan kepala sekolah yang melecehkan belasan siswi madrasah di Baturetno, Wonogiri.

Kapolda meminta jajarannya untuk menindak tegas para pelaku. Hal tersebut diungkapkan Irjen Luthfi melalui Kabid Humas Polda Jawa Tengah, Kombes Pol Iqbal Alqudusy.

"Tindak tegas pelaku pencabulan," kata Kombes Iqbal dalam keterangan tertulisnya kepada wartawan, Sabtu (3/6/2023).

Baca juga: Bejat! Guru hingga Kepala Sekolah di Wonogiri Lecehkan 12 Siswinya

Selain itu, pimpinan tertinggi Polri di wilayah Jawa Tengah tersebut juga meminta jajarannya untuk memperhatikan kondisi belasan korban.

"Beri perhatian kepada korban yang masih di bawah umur, masa depan anak anak harus di selamatkan," beber Iqbal.

Sebelumnya, seorang guru berinisial Y (51) dan kepala sekolah berinisial M (47) ditetapkan sebagai tersangka, buntut aksi bejatnya melecehkan belasan siswi madrasah.

Baca juga: Parah! Kepsek dan Guru yang Lecehkan 12 Siswi di Wonogiri Sudah Beraksi Sejak 2021

Parahnya, sudah ada 12 siswi yang menjadi korban dari aksi bejat pelaku. Kepada polisi, Y mengaku sudah melakukan aksinya sejak tahun 2021 yang lalu. Sedangkan M, dia mengaku baru beraksi sejak awal tahun ini.

Kasus ini terbongkar setelah adanya laporan pelecehan yang masuk ke polisi. Kekinian, kedua tersangka sudah ditahan dan terancam hukuman penjara hingga 15 tahun.

Artikel Menarik Lainnya:

Sentimen: negatif (88.7%)