Sentimen
Negatif (66%)
30 Mei 2023 : 09.21
Informasi Tambahan

BUMN: BNI

Kab/Kota: Bekasi, Manggarai

Kabar Baik, Kereta Bandara Bakal Jangkau Stasiun Bekasi

30 Mei 2023 : 09.21 Views 1

iNews.id iNews.id Jenis Media: Nasional

Kabar Baik, Kereta Bandara Bakal Jangkau Stasiun Bekasi

JAKARTA, iNews.id - Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi, didampingi Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta Heru Budi Hartono melakukan peninjauan moda trasportasi kereta bandara, Minggu (28/5/2023). Rencananya Stasiun Bekasi akan melayani kereta api menuju Bandara Soekarno-Hatta.

"Kalau yang di sini tadi kita juga ingin menjangkau lebih jauh sampe ke Bekasi," ucap Menhub Budi di Stasiun BNI City, Jakarta Pusat, Minggu (28/5/2023).

Perlu diketahui, kereta api bandara dioperasikan oleh KAI commuter. Saat ini hanya dua stasiun yang melayani keberangkatan dan kepulangan menuju Bandara Soekarno-Hatta yaitu Stasiun Manggarai dan Stasiun BNI City.

Menhub mengatakan hal ini dilakukan untuk meningkatkan layanan kepada masyarakat. Sebab menurutnya kereta api menjadi salah satu transportasi umum yang handal karena tepat waktu. Selain itu pembahasan ini juga menyinggung bagaimana menyesuaikan tarif tiket kereta api bandara.

"Karenanya pada kunjungan kali ini kami diskusikan bagaimana upaya-upaya meningkatkan kapasitas bagaimana melakukan satu jangkauan yang lebih luas dan juga bagaimana tarif itu bisa diberikan relatif rendah atau lebih terjangkau pada masyarakat," katanya.

Editor : Rizal Bomantama

Follow Berita iNews di Google News

Bagikan Artikel:

Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews.id tidak terlibat dalam materi konten ini.



Sentimen: negatif (66.3%)