Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: BNI
Tokoh Terkait
Cak Imin Ngaku Bakal Cawapres Prabowo, Yenny Wahid Berkomentar Pedas
Tagar.id Jenis Media: Nasional
TAGAR.id, Jakarta - Cak Imin ngaku jadi bakal cawapres Prabowo Subianto, Yenny Wahid berkomentar pedas, ungkit kembali konflik masa lalu Cak Imin dan Gus Dur ayah Yenny Wahid.
Komentar pedas itu diungkapkan Yenny Wahid, Ketua Badan Pengembangan Inovasi Strategis PBNU, di Menara BNI Jakarta, Jumat 26 Mei 2023.
Agak berat ya. Gus Dur aja ditinggal, apalagi rakyat nantinya.
Dalam pandangan Yenny Wahid, Cak Imin atau Muhaimin Iskandar merebut Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dari Gus Dur.
"Agak berat ya. Gus Dur aja ditinggal, apalagi rakyat nantinya," ujar Yenny.
Sehari sebelumnya Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar mengaku nama-nama bakal cawapres Prabowo Subianto sudah mengerucut menjadi dua nama saja, satu di antaranya adalah namanya.
PKB dan Gerindra bersatu dalam Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya. Mereka mengusung Prabowo Subianto sebagai capres di Pilpres 2024.
Soal kapan kepastian koalisi tersebut mengumumkan cawapres untuk mendampingi Prabowo Subianto, Cak Imin mengatakan, "Biasa saja, semua on the track soal timing. []
Sentimen: negatif (78%)