Sentimen
Negatif (99%)
1 Des 2022 : 14.59
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Sukoharjo, Grogol, Solo

Kasus: Teroris

Tokoh Terkait
AKBP Wahyu Nugroho Setyawan

AKBP Wahyu Nugroho Setyawan

Tim Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Sukoharjo

1 Des 2022 : 14.59 Views 3

Suara.com Suara.com Jenis Media: News

Tim Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Sukoharjo

Suara.com - Tim Densus 88 Antiteror Polri menangkap sejumlah terduga teroris di Sukoharjo, hari ini.

Salah seorang terduga teroris berinisial M (43), warga Desa Parangjoro, Kecamatan Grogol, Sukoharjo. Dia ditangkap setelah beribadah salat Subuh di Masjid Al-Hidayah.

Saksi berinisial R melihat petugas yang akan menangkap M. Saat terjadi penangkapan, sejumlah warga gaduh karena kaget.

Warga yang ingin mengetahui apa yang terjadi diminta petugas untuk langsung bertanya ke petugas Polres Sukoharjo.

Baca Juga: Malam-malam, Terduga Keluarga Korban Mutilasi Datangi Polsek Grogol Sukoharjo

M seorang imam Shalat Rawatib di Masjid Al-Hidayah.

"Orangnya baik. Jadi sesepuh dan biasa mengajak sedekah, 'ayo yo salat.' Kalau materi yang radikal ekstrim setahu saya tidak masuk," kata dia.

Terduga teroris lainnya yang ditangkap berinisial P (50), warga Kampung Sanggrahan.

Seorang warga yang mengenal P mengatakan bahwa tingkat laku P sehari-hari tidak mencurigakan.

"Aktivitasnya biasa, sering beli gandum di sini. Sering menyapa dan bergaul dengan warga lain, sering ke masjid juga," ujar warga.

Baca Juga: Polisi Ungkap Identitas Jenazah Mutilasi di Solo dan Sukoharjo: Ada Tato Gambar Naga

"Sering ketemu dan komunikasi, tiap sore ke sini. Rumahnya sudah kosong sejak satu tahun, sekarang tinggal di daerah Gawok jualan soto," dia menambahkan.

Menurut laporan kontributor Suara.com ada empat lokasi penangkapan terduga teroris yaitu di Kecamatan Grogol, Kecamatan Bendosari, dan Kartasura.

"Betul ada penangkapan di wilayah sukoharjo," kata Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho Setyawan.

Sentimen: negatif (99.4%)