Sentimen
Negatif (99%)
20 Mei 2023 : 07.02
Informasi Tambahan

Kasus: korupsi

Partai Terkait

Bung Surya Paloh, Please Fight Back

20 Mei 2023 : 14.02 Views 1

Akurat.co Akurat.co Jenis Media: News

Bung Surya Paloh, Please Fight Back

AKURAT.CO Ketua Majelis Syuro Partai Ummat, Amien Rais mendukung Ketua Umum Partai Nasdem, Surya Paloh melakukan 'serangan balik' usai penetapan tersangka Johnny G. Plate yang merupakan sekjen Nasdem oleh Kejaksaan Agung (Kejagung). 

Amien menilai dengan ditetapkan Plate sebagai tersangka bisa menjadi pintu masuk untuk membongkar kasus korupsi orang-orang dekat di lingkaran Jokowi.

"Bung Surya Paloh please fight back, silakan pukul balik, jangan hanya diam saja," kata Amien Rais melalui video yang dikutip dari akun Youtube-nya.

baca juga:

Amien menyebut penetapan tersangka Johnny Plate menjadi berkah tersembunyi atau bleesing in disguise bagi Indonesia. Yakni, terbongkarnya kasus dugaan korupsi yang disebut membuat negara mengalami kerugian hingga Rp 8 triliun dan yang tentunya harus diproses hukum.

Namun di sisi lain juga, penetapan tersangka ini juga diyakini Amien Rais menjadi gerbang lebar membongkar kasus korupsi di lingkaran orang-orang Jokowi. 

"Plate bisa jadi blessing in disguise kita setuju korupsinya diangkat ke permukaan dan nanti akan diberikan hukuman sesuai kejahatan korupsinya. Tapi jangan lupa konco-konco Jokowi bahkan mungkin anak dan menantunya bila ditelisik betul-betul ternyata juga bisa dimasukkan ke kategori pelaku kejahatan korupsi," tambahnya.

Pisah jalannya Surya Paloh ini diharap bisa membuat Surya Paloh menyerang balik dan membongkat kroni-kroni Jokowi.

"Singkat kata Pak Surya Paloh harus tegak dan tegas berdiri jangan bermental lembek. Anda punya peran besar sekali.

Mantan ketua MPR ini meyakini jaksa agung sebelumnya yang berasal dari Nasdem, Muhammad Prasetyo mempunyai dokumen tentang korupsi lingkaran Jokowi. Karena itu, dia berharap hal ini menjadi kartu bagi Partai Nasdem melakukan serangan balik.

"Jadi buatlah konferensi pers yang tanpa tedeng aling-aling supaya apa, supaya terjadi saling bongkar antara dua kubu yang pernah bersatu dan ini berseteru. In Syaa Allah rakyat pasti merasa lega bahagia bila hal ini terjadi," ujarnya.[]

Sentimen: negatif (99.9%)