Sentimen
Positif (66%)
16 Mei 2023 : 17.46
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Tulungagung, Parepare

Diserbu Ratusan Bacaleg, Pelayanan SKCK Polres Parepare Tetap Buka di Hari Libur

16 Mei 2023 : 17.46 Views 1

Indozone.id Indozone.id Jenis Media: News

Diserbu Ratusan Bacaleg, Pelayanan SKCK Polres Parepare Tetap Buka di Hari Libur

INDOZONE.ID - Jelang musim Pemilu Legislatif 2024 mendatang, Polres Parepare Sulawesi Selatan disibukkan dengan banyaknya Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) DPRD Parepare, yang datang untuk mengurus Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK).

Sejak awal bulan Mei, ratusan bacaleg sudah memadati bilik Unit Intelkam yang ada di area Mall pelayanan publik. Diperkirakan setidaknya ada 450 bacaleg yang aan melakukan pengurusan SKCK.

Pengurusan SKCK di Parepare (Z Creators/Rudi Hartono)

Baca juga: Euforia Pemilu 2024 di Tulungagung, Diramaikan Bacaleg dari Buruh Tani sampai ART

Agar pelayanan SKCK bacaleg ini tidak mengganggu pengurusan SKCK masyarakat umum. Layanan SKCK pun tetap dibuka meski di hari libur.

"Hari ini kita memantau pelayanan anggota. Memang banyak sekali yang harus dilayani, tapi ini tidak akan mengganggu pelayanan untuk masyarakat umum,karena  tetap buka meski di hari libur," terang AKBP Andiko Wicaksono Kapolres Parepare, saat di temui Z Creators.

Pengurusan SKCK di Parepare (Z Creators/Rudi Hartono)

Supaya pelayanan lebih maksimal, Polres Parepare menambahkan jumlah personil yang bertugas di Mall Pelayanan Publik Parepare.

Baca juga: Berkas Tak Lengkap, DPD Perindo Tulungagung Gagal Daftarkan Bacalegnya ke KPU

Jika sebelumnya di Mall pelayanan ini hanya ada 2 operator saja, kini Polres Parepare menambahkan 2 operator baru .

"Kami jamin masyakarat yang juga mengurus SKCK tidak akan terganggu dengan pengurusan SKCK para bacaleg. Masyarakat tetap kami layani dengan baik  sehingga tidak menganggu satu sama lain," lanjut Andiko

Antrian pembuatan SKCK di Parepare (Z Creators/Rudi Hartono)

Sejumlah partai di Kota Parepare sendiri memang telah merampungkan kelengkapan berkas mereka dan melakukan pendaftaran. 14 Diantaranya telah di terima oleh KPUD Kota Parepare.

Artikel Menarik Lainnya:

Konten ini adalah kiriman dari Z Creators Indozone.Yuk bikin cerita dan konten serumu serta dapatkan berbagai reward menarik! Let's join Z Creators dengan klik di sini .

Z Creators

Sentimen: positif (66%)