Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: bandung
Tokoh Terkait
Guru Muda di Pangandaran Viral, Susi Pudjiastuti Dinilai Netizen Lebih Sat Set Ketimbang Ridwan Kamil
Harianjogja.com Jenis Media: News
Harianjogja.com, BANDUNG—Seorang guru muda di Pangandaran viral belakangan ini karena mengaku diintiminasi setelah melaporkan adanya pungli (pungutan liar).
Guru muda bernama Husein Ali Rafsanjani mendadak viral karena pengakuannya. Husein mengaku mendapatkan intimidasi setelah melaporkan pungli di Pemkab Pangandaran.
Viralnya berita tersebut ternyata membuat Susi Pudjiastuti turun tangan. Mantan Menteri Kelautan dan Perikanan yang juga warga Pangandaran ini mengaku telah menghubungi Bupati Pangandaran, Jeje Wiradinata.
Terbaru, Susi melalui Twitternya mengatakan jika Bupati Pangandaran siap melakukan dialog dengan Husein.
Susi juga mengatakan jika Bupati Jeje tidak segan-segan untuk bertindak jika anak buahnya benar-benar melakukan kesalahan.
"Barusan saya dapat telepon dr Bupati, dia ada di Bandung dan mau ketemu sdr Husein mau ngobrol dr hati ke hati, beliau berjanji kalau memang anak buahnya yg salah beliau tidak akan segan2 untk bertindak. Beliau berjanji akan kabari lagi setelah pertemuan," bunyi keterangan Susi Pudjiastuti, Rabu 10 Mei 2023.
Dalam kolom komentar unggahan saat dirinya menghadiri halal bihalal Persatuan Guru Republik Indonesia di Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat itu, Jeje berjanji akan menindaklanjuti terkait dugaan pungli yang dilaporkan Husein.
“Saya akan segera mengumpulkan berbagai pihak dan pejabat terkait untuk menindaklanjuti perihal pengaduan tersebut,” kata Jeje.
Warganet colek Ridwan KamilDi balik Susi Pudjiastuti yang dianggap sat set oleh warganet, beberapa netizen justru menyoroti sikap Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil.
Netizen bahkan bertanya-tanya mengapa Susi Pudjiastuti lebih gerak cepat menaggapi hal seperti ini ketimbang Ridwan Kamil.
Padahal dalam video keluhannya, Husein sang guru viral, sempat mengatakan dan berharap masalah ini bisa mendapatkan penanganan khusus dari Ridwal Kamil sendiri.
"Saya cuma berharap semoga disorot Ridwan Kamil. Kalau disorot beliau kan ada harapan selesai. Kalau penengahnya dari Pangandaran juga apa bedanya?" katanya.
Bisnis.com mencoba cek Twitter dan Instagram Ridwan Kamil pada Kamis 11 Mei 2023 pagi.
Namun dalam dua media sosial tersebut, orang No.1 di Jawa Barat itu belum menanggapi dan menyinggung langsung tentang masalah intimidasi guru muda di Pangandaran ini.
Sumber: bisnis.com
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Bisnis.com
Sentimen: positif (96.9%)