Sentimen
Partai Terkait
Tokoh Terkait
PKB Pasang Target Raih 100 Kursi DPR, Cak Imin Instruksikan Caleg Curi Hati Rakyat
Gatra.com Jenis Media: Nasional
Jakarta, Gatra.com - Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar telah menyelesaikan proses pendaftar bakal calon legislatif (Bacaleg) PKB untuk Pemilu 2024. Jumlah anggota yang didaftarkan mencapai 100 persen, yaitu 580 caleg.
"Alhamdulillah kita semua dari tingkat pusat sampai tingkat provinsi dan kabupaten kota secara serentak di jam yang sama mendaftarkan caleg di masing-masing KPU dan alhamdulilah telah terpenuhi semuanya 100 persen," ucap Cak Imin saat konferensi pers di Kantor KPU, Jakarta, Sabtu (13/5).
Cak Imin menargetkan, PKB dapat meraih 100 kursi DPR RI dan 2.000 anggota di tingkat DPRD provinsi dan kabupaten kota seluruh Indonesia. Ia mengatakan, target ini menjadi tanggung jawab seluruh kader untuk bekerja keras meyakinkan rakyat.
"Saya instruksikan kepada seluruh kader, para pengurus, para caleg, mulai detik ini dekati rakyat, dekati hati masyarakat, rebut cinta rakyat, berikan kepercayaan kita agar rakyat percaya memilih PKB di 2024," kata Cak Imin saat berorasi di depan simpatisan.
Bacaleg yang didaftarkan PKB berasal dari banyak kalangan. Cak Imin mengatakan, ada yang dari kalangan ulama, kiai, dan pemimpin adat. Dari kalangan militer ada purnawirawan TNI Sutrisno Duadji. Sedangkan dari kalangan artis, ada Tommy Kurniawan, Iyeth Bustami, dan Arzetti Bilbina yang kembali mencalonkan diri.
10
Sentimen: positif (97%)