Sentimen
Netral (100%)
13 Mei 2023 : 23.25
Informasi Tambahan

Agama: Islam

Kab/Kota: Serang

Indonesia Ternyata Masuk Negara Muslim Terkuat di Bidang Militer, Ini Daftar 5 Besar

13 Mei 2023 : 23.25 Views 1

Pojoksatu.id Pojoksatu.id Jenis Media: Nasional

Indonesia Ternyata Masuk Negara Muslim Terkuat di Bidang Militer, Ini Daftar 5 Besar

POJOKSATU.id,— Indonesia dengan jumlah penduduk sebanyak 273,5 juta jiwa ternyata termasuk negara Muslim terkuat di bidang militer. Indikatornya dari personel militer, tank, pesawat tempur hingga kapal perang.

Indonesia merupakan negara mayoritas Muslim terbesar di dunia. Dimana dengan total penduduk 273,5 juta jiwa, sebanyak 241,7 juta jiwa merupakan Muslim atau sekitar 87,02 persen.

Perangkingan ini berdasarkan analisa Global Firepower (GFP). GFP merupakan sebuah organisasi yang berfokus mengelola data dan informasi terkait kekuatan militer seluruh negara yang ada di dunia. Pada tahun 2023, tercatat 145 negara yang masuk dalam daftarnya.

Berikut daftar 5 besar negara Muslim terkuat di dunia di bidang militer versi GFP.


1. Mesir

Mesir dalam skala dunia menempati peringkat ke-9 dari 145 negara, dengan indeks kekuatan militer 0.1872.

Mesir tercatat memiliki total 920 ribu personel militer, dengan rincian personel aktif 440 ribu, personel cadangan 480 ribu.

Untuk kekuatan militer udara, Mesir meraih skor 1.054. Ini meliputi kekuatan jet tempur, pesawat militer untuk misi khusus, pesawat serang, helikopter dan helikopter serang serta lainnya.

Total kekuatan tank dan kendaraan lapis baja Mesir meraih skor 4.295. Sementara total kekuatan angkatan laut dan kapal selam Mesir mendapat skor 316.

GFP juga memperhitungkan kekuatan militer negara dari aspek sumber daya alam dan logistik.

2. Turki

Turki di peringkat ke-11 dari 145 negara. Dengan indeks kekuatan militer 0.2098. Turki tercatat memiliki total 735 ribu personel militer, dengan rincian personel aktif 355 ribu, personel cadangan 380 ribu. Total populasi penduduk Turki sendiri berjumlah 81,2 juta.

Untuk kekuatan militer udara, Turki meraih skor 1.055. Ini meliputi kekuatan jet tempur, pesawat militer untuk misi khusus, pesawat serang, helikopter dan helikopter serang serta lainnya.

Total kekuatan tank dan kendaraan lapis baja Turki meraih skor 2.622. Sementara total kekuatan angkatan laut dan kapal selam Turki mendapat skor 149.

3. Iran

Iran menduduki peringkat ke-14 di dunia. Iran tercatat mendapat indeks kekuatan militer 0.2191.

Iran tercatat memiliki total 873 ribu personel militer, dengan rincian personel aktif 523 ribu, personel cadangan 350 ribu. Total populasi penduduk Iran sendiri berjumlah 83,02 juta.

Untuk kekuatan militer udara, Iran meraih skor 509. Ini meliputi kekuatan jet tempur, pesawat militer untuk misi khusus, pesawat serang, helikopter dan helikopter serang serta lainnya.

Total kekuatan tank dan kendaraan lapis baja Iran meraih skor 2.056. Sementara total kekuatan angkatan laut dan kapal selam Iran mendapat skor 398.

4. Pakistan

Pakistan menduduki peringkat ke-15 dari 145 negara. Pakistan tercatat mendapat indeks kekuatan militer 0.2364.

Pakistan tercatat memiliki total 1,2 juta personel militer, dengan rincian personel aktif 654 ribu, dan personel cadangan 550 ribu. Total populasi penduduk Pakistan sendiri berjumlah 207,8 juta.

Kekuatan militer udara Pakistan meraih skor 1.372. Ini meliputi kekuatan jet tempur, pesawat militer untuk misi khusus, pesawat serang, helikopter dan helikopter serang serta lainnya.

Total kekuatan tank dan kendaraan lapis baja Pakistan meraih skor 2.200. Sementara total kekuatan angkatan laut dan kapal selam Pakistan mendapat skor 100.

5. Indonesia

Indonesia dalam skala dunia menempati peringkat ke-16 dari 145 negara, dengan skor indeks kekuatan militer yaitu 0,2544.

Indonesia tercatat memiliki total 800 ribu personel militer, dengan rincian personel aktif 400 ribu, personel cadangan 400 ribu.

Kekuatan militer udara Indonesia meraih skor 462. Meliputi kekuatan jet tempur, pesawat militer untuk misi khusus, pesawat serang, helikopter dan helikopter serang serta lainnya.

Total kekuatan tank dan kendaraan lapis baja Indonesia meraih skor 313. Sementara total kekuatan angkatan laut dan kapal selam Indonesia mendapat skor 282. (ikror/pojoksatu)

 

 

Sentimen: netral (100%)