Sentimen
Informasi Tambahan
Event: KTT ASEAN
Kab/Kota: Labuan Bajo
Tokoh Terkait
Jokowi di KTT IMT-GT: Goncangan Ekonomi Global Masih Terus Mengancam
Merdeka.com Jenis Media: Nasional
Merdeka.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebut, bahwa tantangan global kedepan masih penuh dengan ketidakpastian. Menurutnya, goncangan ekonomi global masih terus mengancam.
Hal itu disampaikan Jokowi dalam KTT ke-15 Indonesia-Malaysia-Thailand Growth Triangle (IMT-GT) di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur.
"Tantangan kedepan tidak mudah ketidakpastian masih tinggi, rivalitas masih tajam dan efek domino goncangan ekonomi global masih terus mengancam," kata Jokowi dilihat dari YouTube Sekretariat Presiden, Kamis (11/5).
Jokowi menuturkan, di usia yang ke-30 tahun, IMT-GT menjadi kerja sama segitiga emas bagi 85 juta penduduk di 3 negara. Dia pun senang meski di landa krisis global volume perdagangan, IMT-GT berhasil mencapai USD 618 miliar pada tahun 2021.
"Kedepan IMT GT harus semakin mampu semakin mampu mendorong percepatan pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan," ucapnya.
"Mari kobarkan semangat kolaborasi khususnya dengan peningkatan daya saing, konektivitas pariwisata dan investasi untuk mencapai visi IMT GT tahun 2026," kata Jokowi. [eko]
Baca juga:
Potret Ketangguhan Tim Denjaka TNI AL, Siaga Amankan Laut di KTT ASEAN 2023
Penampakan KRI WSH-991, Kapal Rumah Sakit Terlengkap dan Tercanggih Milik TNI AL
Presiden Jokowi: Isu Myanmar Tak Boleh Hambat Pembangunan ASEAN
Jokowi dan Pemimpin ASEAN Menikmati Sunset di Labuan Bajo dari Perahu Pinisi
Potret Menteri Basuki Sambut Sultan Brunei, Kehadiran Prince Mateen Bikin Salfok
Mengenal Tim Anti-Drone Kopasgat TNI AU, Pakai Alat Canggih Siaga di KTT ASEAN
Sentimen: positif (98.4%)