Sentimen
Informasi Tambahan
Event: SEA Games
Kab/Kota: Palembang
Tokoh Terkait
Sea Games Timnas Wushu Indonesia Kembali Raih Juara Umum Pusat Pemberitaan
RRi.co.id Jenis Media: Nasional
KBRN, Phnom Penh: Timnas Wushu Indonesia membuat kejutan di ajang multilomba dua tahunan negara Asia Tenggara edisi ke-32. Pasukan Merah Putih meraih gelar juara umum pada cabang olahraga (cabor) Wushu SEA Games 2023 Kamboja.
Tim yang dibentuk Pengurus Besar Wushu Indonesia ini mengoleksi enam emas, enam perak, dan dua perunggu. Prestasi yang dicatat Edgar Xavier Marvelo dan kawan-kawan ini mengulang sukses 12 tahun lalu.
Saat itu, SEA Games 2011 Jakarta-Palembang, Timnas Wushu Indonesia menjadi juara umum. Indonesia meraih delapan emas, tiga perak, dan tiga perunggu.
"Saya apresiasi perjuangan Edgar Xavier Marvelo dan kawan-kawan yang telah berhasil mengembalikan kejayaan Wushu Indonesia dengan merebut gelar juara umum di SEA Games 2023. Prestasi ini pernah dicapai pada SEA Games 2011 Jakarta-Palembang," kata Ketua Umum Pengurus Besar Wushu Indonesia (PB WI) Airlangga Hartarto yang dihubungi Jumat (12/5/2023) malam.
Pada pertandingan hari terakhir, Jumat (12/5/2022), Indonesia merebut 4 medali emas. Pertandingan berlangsung di Hall A Chroy Congvar, Phnom Penh, dari pagi hingga sore.
Atlet Taolu Senior Edgar Xavier Marvelo mengawalinya dengan merebut medali emas Changquan Putra. Sukses ini diikuti Rosa Beatrice yang meraih emas nomor Sanda kelas 45 kg putri.
Tharisa Dea Florentina kemudian memperoleh medali emas juga di kelas 52 kg putri. Laksamana Pandu mendapatkan emas di 52 kg putra dan Bintang Reindra Nada Guntara di kelas 56 kg putra.
"Keberhasilan Timnas Wushu Indonesia tidak terlepas dari dukungan dan komitmen Pak Airlangga Hartarto dalam membangun prestasi wushu Indonesia. Bukan hanya program pembinaan berjenjang dan berkesinambungan dilaksanakan, tetapi pengiriman atlet di berbagai kejuaraan internasional rutin dilakukan dan juga menggelar event internasional di dalam negeri seperti Kejuaraan Dunia Wushu Junior 2022 lalu," kata Sekjen PB WI Ngatino.
Ngatino hadir setiap hari di tempat pertandingan untuk memberikan dukungan. Ia hadir bersama Ketua Pengprov WI DKI Jakarta Gunawan Tjokro.
Sentimen: positif (100%)