Sentimen
Tokoh Terkait
Herzaky Mahendra Putra
Kader Partai Demokrat Tanggapi Soal Duet Anies-Sandi, Sebut Tak Mau Ulangi Kekalahan Pilpres 2019!
Ayobandung.com Jenis Media: Nasional
AYOBANDUNG - Kepala Badan Komunikasi Strategis (Bakomstra) Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra menanggapi soal peluang duet Anies-Sandi.
Sebagai anggota koalisi perubahan, Partai Demokrat buka suara terkait isu Sandiaga Uno menjadi cawapres pendamping Anies Baswedan di Pilpres 2024 mendatang.
Ia menyebut pihaknya saat ini bukan sedang ingin mengulang kekalahan di Pilpres 2019.
Baca Juga: Kode Minta Sandiaga Uno Jadi Cawapres? Ganjar Pranowo Blak-blakan Sentil PPP Begini
Seperti yang diketahui sebelumnya Sandiaga Uno memang maju sebagai cawapres pendamping Prabowo Subianto pada pilpres 2019.
Kala itu, Demokrat sendiri juga menjadi salah satu partai pendukung pasangan Prabowo-Sandi.
Namun, saat itu pasangan Prabowo-Sandi kalah melawan Jokowi-Ma'ruf Amin.
Herzaky juga mengatakan apabila Demokrat kembali berjuang dengan Sandiaga pada pilpres 2024 mendatang, maka jalannya pasti berat.
Baca Juga: Begini Respon Megawati, Soal Wacana Duet Ganjar Pranowo dan Sandiaga Uno : Saya Udah Punya 10
Menurut Herzaky, saat ini Sandiaga memilih mendukung Jokowi setelah kalah di Pilpres 2019.
Bahkan, Sandiaga juga masuk ke dalam kabinet sebagai pembantu Jokowi dengan menjabat sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi kreatif.
Menurut Herzaky, Demokrat saling bersimpangan dengan Sandiaga Uno.
Lebih lanjut, Herzaky menambahkan bahwa Demokrat sendiri memilih di luar kabinet dengan tetap memperjuangkan perubahan meskipun menghormati sandiaga yang pernah berjuang bersama Demokrat di Pilpres 2019.
Baca Juga: Momen Prabowo Sentil Sandiaga Uno saat Perkenalkan Iwan Bule: Mengisi Lowongan Pindah Partai
Sentimen: positif (79.5%)