Sentimen
Tokoh Terkait
Partai Hanura Daftarkan 580 Bacaleg ke KPU
Gatra.com Jenis Media: Nasional
Jakarta, Gatra.com - Partai Hanura telah mendaftarkan bakal calon anggota legislatif (bacaleg) di Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI, pada hari ini, Rabu (10/5). Berkas pendaftaran kader partai itu telah diterima langsung oleh Ketua KPU RI Hasyim Asy'ari, tepat pukul 10.20 WIB.
"Jam 10 tepat kita sudah berada di sini, di KPU. Berkas kita diterima oleh KPU jam 10.20, lantas kemudian kita menyerahkan daftar caleg sebanyak 580 orang dan 84 dapil (daerah pemilihan). Semuanya lengkap," ujar Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta Odang yang akrab disapa OSO dalam konferensi pers di Gedung KPU RI, Jakarta, Rabu (10/5).
OSO mengatakan, pihaknya tidak memiliki dapil andalan dalam menghadapi Pemilu 2024 nanti. Menurutnya, semua dapil harus menang dalam kontestasi politik mendatang.
"Semua daerah [andalan], karena tagline kita adalah berpihak pada daerah, ingin turut pembangunan daerah sesuai pembangunan yang sudah dilakukan oleh negara pada saat ini, harus diteruskan siapapun nanti yang akan menang dan kemudian tetap meneruskan pembangunan ke daerah-daerah," ucapnya.
Sebagaimana diketahui, sampai sejauh ini, Partai Hanura menjadi partai kedua yang mendaftarkan bacaleg mereka ke KPU RI, untuk berkompetisi di Pemilu 2024. Sebelum Hanura, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) diketahui telah lebih dulu melakukan pendaftaran bacaleg, pada Senin (8/5) lalu.
17
Sentimen: positif (97.7%)