Sentimen
Positif (99%)
10 Mei 2023 : 07.18
Partai Terkait

RUU Kesehatan Disebut Merugikan Nakes, Ini Penjelasan Komisi IX DPR

10 Mei 2023 : 07.18 Views 1

Pojoksatu.id Pojoksatu.id Jenis Media: Nasional

RUU Kesehatan Disebut Merugikan Nakes, Ini Penjelasan Komisi IX DPR

RUU Kesehatan Disebut Merugikan Nakes, Ini Penjelasan Komisi IX DPR

POJOKSATU.id, JAKARTA – Anggota Komisi IX DPR RI Irma Suryani Chaniago buka suara terkait RUU Kesehatan disebut berpotensi merugikan tenaga kesehatan (Nakes) jika disahkan menjadi Undang-Undang.

Irma Chaniago membantah hal tersebut. Sebaliknya, ia menyebut RUU Kesehatan justru melindungi kepentingan masyarakat, termasuk para nakes.

“RUU ini dibuat untuk melindungi rakyat dan paramedis, dokter, bidan dan perawat, bukan untuk memperlemah para nakes, informasi itu sangat tidak benar,” kata Irma kepada wartawan, Selasa (9/5/2023).


Politisi Partai NasDem itu meminta kepada semua pihak untuk tmelihat secara menyeluruh poin demi poin dalam RUU tersebut secara utuh.

Hal tersebut agar tidak terjadi kesalahpahaman kepada DPR dan pemerintah.

“Pernyataan disampaikan selama ini karena mereka tidak tau isi RUU sebenarnya. Mereka cuma dapat info sepotong-sepotong poin perpoin sehingga menyimpulkan bahwa RUU ini bermasalah,” ujarnya.

- Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi P3K Tenaga Kesehatan 2022

Menurut dia, RUU Kesehatan tidak ada unsur untuk menjatuhkan, apalagi untuk merendahkan keberadaan paramedis.

Irma mengatakan, RUU ini akan memperjelas fungsi dan peran nakes dalam bekerja untuk memberikan pelayanan kesehatan terbaik kepada masyarakat.

“Komitmen RUU Kesehatan melindungi dari segala hal mungkin nanti sewaktu-waktu bisa terjadi suatu saat nanti kepada paramedis kita, sehingga ini akan menjadi payung hukum untuk semua rakyat Indonesia,” tuturnya. (Mufit/pojoksatu)

Konten dan berita menarik lainnya dari Pojoksatu.id bisa dibaca di Google News

Sentimen: positif (99.9%)