Denny Siregar Yakin Anies Baswedan Tak Akan Dicalonkan di Pilpres

5 Mei 2023 : 15.02 Views 1

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

Denny Siregar Yakin Anies Baswedan Tak Akan Dicalonkan di Pilpres

4 Mei 2023 18:23 WIB

Denny meyakini Anies tak sampai panggung Pilpres meski sudah mendapat dukungan Koalisi Besar.

JAKARTA, JITUNEWS.COM – Pegiat media sosial Denny Siregar meyakini Anies Baswedan tidak akan dicalonkan sebagai calon presiden 2024. Keyakinan ini dipegang Denny kendati Koalisi Perubahan yang terdiri dari NasDem, Demokrat, dan PKS sepakat mengusung Anies pada Pilpres mendatang.

“Nggak. Anies gak akan dicalonkan. Percayalah,” ujarnya via kicauan Twitter @dennysiregar7, disitat Kamis (4/5).

Sayangnya Denny Siregar tak menyertakan faktor-faktor yang bisa membuat Anies batal maju di Pilpres 2024.

Bertemu AHY di Cikeas, Cak Imin: Misalnya Menang Jangan Lupa Saya Mas

Selain itu, Denny Siregar juga sempat menyinggung kesulitan yang dihadapi Anies Baswedan untuk melantai di ajang Pilpres, terutama soal modal—mengingat Anies bukan seorang pengusaha.

“Ya tinggal utang dulu ke oligarki, kan selesai,” celetuk dia.

Adapun Denny Siregar kerap menyoroti perihal yang menyangkut Anies Baswedan. Seperti soal wacana Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto menjadi cawapres atau pendamping Anies di Pilpres.

“Golkar jadi terhina banget diginiin,” sindir Denny di unggahan lainnya.

Untuk diketahui, Denny Siregar selama ini dikenal sebagai loyalis Presiden Joko Widodo. Untuk Pilpres nanti, ia mengarahkan dukungan kepada Ganjar Pranowo. Ia tak meragukan Ganjar sebagai sosok yang tepat untuk meneruskan pemerintahan Jokowi.

“Saya tidak mencari pengganti Jokowi. Saya mencari penerus Jokowi,” jelas Denny.

Soal Pertemuan 6 Ketum Parpol dan Presiden di Istana, Gerindra: Jokowi Ingin Titipkan Masa Depan Indonesia

Sentimen: positif (66%)