Sentimen
Informasi Tambahan
Institusi: MUI
Kab/Kota: bandung, Jati, Kramat, Kramat Jati, Menteng
Kasus: Insiden penembakan, penembakan
Tokoh Terkait
Kombes Pol Komarudin
Selain Pistol, Polisi Temukan Benda-benda Lain yang Dibawa Pelaku Penembakan di Kantor MUI Jakarta
Prfmnews.id Jenis Media: Nasional
PRFMNEWS – Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Pol Komarudin menyatakan telah mengamankan barang bukti insiden penembakan di Kantor MUI, Menteng, Jakarta Pusat pada hari ini, Selasa 2 Mei 2023.
Salah satu barang bukti kasus penembakan di Kantor MUI Pusat, Jakarta yang dibawa pelaku, kata Komarudin, yakni sepucuk pistol jenis airsoft gun.
Dari hasil penggeledahan tas yang dibawa pelaku saat melakukan aksi penembakan di Kantor MUI Pusat pada Selasa siang, Komarudin menyebut pihaknya menemukan sejumlah benda-benda lain.
Baca Juga: Meski TPA Cicabe Dibuka Lagi, Ema Sumarna Imbau Warga Bandung Kurangi Produksi Sampah
“Ditemukan juga dalam tasnya barang-barang seperti obat-obatan, buku rekening dan beberapa lembar surat-surat," ungkap Komarudin, dikutip prfmnews.id dari ANTARA.
Sebelumnya diberitakan, pelaku penembakan di Kantor MUI, Jalan Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat meninggal dunia usai beraksi.
Jenazah pelaku penembakan di Kantor MUI Pusat itu langsung dibawa ke RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur untuk diautopsi guna mengetahui penyebab pasti kematiannya.
Baca Juga: Olah TKP Penembakan di Kantor MUI Jakarta, Polisi Sebut Pelaku Tewas
"Saat ini mau diotopsi, nanti dari sanalah baru diketahui penyebab meninggalnya kenapa,” ujar Komarudin.
Dia pun menjelaskan, pelaku asal Lampung itu ditangkap oleh petugas dalam kondisi tidak sadar.
Pelaku kemudian dibawa ke Polsek terdekat, namun masih tidak sadar sehingga polisi membawanya ke Puskesmas Menteng.
Baca Juga: Bus Tabrak Pemotor di Gedebage, Korban Meninggal Dunia di Lokasi Kejadian
"Dokter Puskesmas Menteng menyatakan bahwa pelaku sudah dalam keadaan meninggal," bebernya.
Sebelum tidak sadarkan diri, pelaku penembakan yang mengenakan baju kotak-kotak tersebut sempat lari keluar kantor, namun berhasil ditangkap oleh petugas.***
Sentimen: netral (86.5%)